Mau smartphone dengan hasil zoom optimal? Pilih ini saja!

Oleh: Tek ID - Minggu, 12 Mar 2023 12:05 WIB

Hadir dengan kamera 200MP, selain dapat mengambil gambar bulan dengan sangat baik, Samsung Galaxy S23 Ultra 5G juga bisa memfoto seseorang dengan jelas dari kejauhan.

Seperti diketahui, Samsung telah meluncurkan Galaxy S23 Ultra 5G di Indonesia belum lama ini. Salah satu keunggulan yang dibawa oleh perangkat yang satu ini adalah kamera 200MP, dimana merupakan sensor smartphone terbaik di pasaran saat ini.

Mereka menggunakan sensor kamera baru bernama ISOCELL HP2, yang merupakan racikan mereka sendiri. Oleh karena itu, perangkat ini hadir dengan resolusi super Adaptive Pixel 200MP. 

Oh iya, sensor ISOCELL HP2 ini memiliki kemampuan yang memungkinkan detail gambar yang luar biasa dengan resolusi 16 kali lebih tinggi tanpa membuat ukuran fisik kamera terlalu besar. Jadi, kalian dapat menghadirkan gambar yang jernih meski harus melakukan zoom yang besar.

Bukan hanya itu saja, namun kamera 200MP ini juga hadir dengan kemampuan OIS yang mumpuni. Jadi, meski kalian melakukan zoom hingga 100x, kalian akan mendapatkan gambar yang anti blur.

Nah, kalau biasanya kalian menggunakan fitur ini untuk memfoto bulan, kalian juga bisa menggunakannya untuk “mengintip” orang dari kejauhan, seperti yang kami lakukan di video di bawah ini. Kami menggunakan kamera ini untuk mencari lokasi teman kami yang sempat hilang saat berjalan di publik.

Editor