LG hadirkan speaker mungil dengan bass tebal

Oleh: Erlanmart - Rabu, 31 Okt 2018 15:00 WIB

Meski hanya berukuran 196 x 238 x 205 mm, LG menginformasikan LK72B menawarkan pengembangan tata suara bass andal berkat hadirnya fitur Bass Blast+.

LG baru saja mengumumkan kehadiran speaker multimedia terbaru di pasar Indonesia. Pengeras suara itu masuk ke dalam seri XBOOM. Speaker yang mereka sebut sebagai XBOOM LK72B berbentuk minimalis dengan konfigurasi suara 2.1 channel. LG mengklaim dengan konfigurasi tersebut, LK72B mampu memberikan suara bass andal. XBOOM LK72B juga memiliki aneka konektivitas sehingga memudahkannya terhubung ke perangkat lain.

Gloria Mariawaty, Product Marketing Home Entertainment LG Indonesia, dalam keterangan yang kami terima menjelaskan. “Jernihnya suara dengan bass bertenaga yang ditawarkan dalam harga terjangkau, membuat LG LK72B memiliki seluruh kebutuhan utama yang dicari dari sebuah speaker multimedia,”

Meski hanya berukuran 196 x 238 x 205 mm, LG menginformasikan LK72B menawarkan pengembangan tata suara bass andal berkat hadirnya fitur Bass Blast+. Tambahan ‘Plus’ pada fitur tersebut menjanjikan bukan hanya optimasi suara di frekuensi rendah, tetapi juga meningkatkan kejernihan vokal pada rentang frekuensi treble.

“Mengaktifkan kerja unik Bass Blast+ membebaskan penggunanya melakukan pengaturan kedalaman bass tanpa harus kehilangan detil rentang suara lainnya,” kata Gloria.

Jika Anda sedang tidak ingin menguhubungkan ke perangkat apapun ke speaker dengan alasan mau lebih praktis, LK72B menyediakan slot USB dan slot kartu SD. Dengan demikian, Anda dapat mendengarkan file musik yang ada di dalam media penyimpanan tersebut. Namun LG tidak menjelaskan berapa maksimum kapasitas yang dapat ditangani speaker LK72B.

Tag