Ini proyeksi Intel untuk 2020

Oleh: Nur Chandra Laksana - Selasa, 07 Jan 2020 13:33 WIB

Dalam ajang CES 2020, Intel mengatakan saat ini mereka memiliki beberapa proyeksi teknologi untuk tahun 2020 dan kedepannya.

Intel kembali hadir dalam ajang teknologi terbesar di dunia, yakni CES 2020. Pada kesempatan kali ini, mereka memiliki beberapa proyeksi teknologi di beberapa bidang yang akan mereka fokuskan untuk 2020 dan kedepannya.

Hal pertama yang mereka bicarakan adalah terobosan dalam kecerdasan buatan (AI) yang membuka jalan untuk kendaraan otonom. Mereka menganggap, era baru inovasi komputasi adalah komputasi bergerak.

CEO Intel Bob Swan, memulai konferensi pers dengan membagikan pembaruan dari bisnis Mobileye-nya, termasuk demonstrasi dari robot yang dapat mengemudi sendiri yang menavigasi lalu lintas dengan cara yang wajar.

Dia menunjukkan pendekatan Mobileye yang unik dan inovatif untuk memberikan mobilitas yang lebih aman bagi semua orang dengan kombinasi kecerdasan buatan, computer vision, model ilmu pengaturan RSS, dan redundansi sejati melalui sistem penginderaan independen.

Swan juga menyoroti kerja Intel dengan Palang Merah Amerika dan proyek Missing Map untuk meningkatkan kesiapsiagaan bencana. Dengan menggunakan akselerasi AI terintegrasi pada prosesor Intel Xeon Scalable Generasi ke-2, Intel membantu Palang Merah Amerika dan proyek Missing Map untuk membangun peta yang sangat akurat dengan jembatan dan jalan untuk daerah-daerah terpencil di dunia, yang membantu responden darurat jika terjadi sebuah bencana.