Ini 5 prediksi tren privasi 2021

Oleh: Nur Chandra Laksana - Selasa, 02 Feb 2021 15:06 WIB

Para peneliti di Kaspersky menemukan lima tren privasi yang diprediksi akan banyak terjadi sepanjang 2021.

Credit : Pixabay

Keamanan digital merupakan salah satu hal yang terus mendapatkan perhatian dari masyarakat dunia. Apa lagi, selama beberapa tahun kebelakang ini, penggunaan perangkat teknologi sudah seperti bagian penting dari hidup seseorang.

Tapi, dengan semakin canggihnya sebuah teknologi, keamanan data para penggunanya pun menjadi semakin mengkhawatirkan. Oleh karena itu, Kaspersky pun memberikan prediksi tren keamanan di 2021.

Mereka mengatakan, saat ini vendor dari segala ukuran akan mulai mengumpulkan data yang semakin beragam. Sementara pemerintah akan menanggapi dengan berbagai regulasi baru, dan pengguna mulai melihat privasi sebagai proposisi nilai yang bersedia mereka bayar.

Prediksi ini dikembangkan berdasarkan perubahan dan tren yang disaksikan oleh pakar privasi Kaspersky pada tahun 2020. Menurut para peneliti, perselisihan besar antara berbagai pemangku kepentingan dalam percakapan seputar privasi dan pengumpulan data membentuk beberapa kesimpulan tendensi.

Yang pertama adalah privasi konsumen akan menjadi sebuah proposisi nilai dan dalam banyak kasus, membutuhkan biaya.