Horizon Zero Dawn resmi hadir di PC 7 Agustus mendatang

Oleh: Nur Chandra Laksana - Senin, 06 Jul 2020 09:14 WIB

Para gamer di platform PC dapat membeli keseluruhan seri Horizon Zero Dawn, termasuk Frozen Wilds DLC.

Horizon Zero Dawn PC

Sony beberapa bulan lalu mengumumkan serial Horizon Zero Dawn tidak akan lagi menjadi gim eksklusif dari PlayStation 4. Mereka bersama Guerrilla Games mengatakan gim ini akan mulai dijual untuk PC dalam waktu dekat ini.

Sony dan Guerrilla Games baru saja mengumumkan mereka akan menggandeng Epic Games Store dan Steam untuk mendistribusikan gim tersebut. Para gamer sudah mulai dapat melakukan pre-order mulai hari ini dan akan dapat dimainkan pada 7 Agustus mendatang.

Pantauan redaksi Tek.id, baik di Steam maupun di Epic Games Store, para gamer akan mendapatkan semua yang didapatkan oleh gamer di platform PlayStation 4. Gamer akan dapat membeli Horizon Zero Dawn: Complete Edition termasuk Frozen Wilds DLC.

Selain itu, para gamer di PC akan mendapatkan beberapa fitur tambahan yang tidak tersedia di PlayStation 4. Gamer PC akan mendapatkan FPS yang tak dikunci dan juga mendapatkan dukungan resolusi ultra-lebar.

Wccftech (6/7) melaporkan, para gamer di PC juga akan mendapatkan dukungan perbaikan refleksi dan dedaunan dinamis, bersama dengan akses ke alat benchmark dan berbagai pilihan grafis.