Hideo Kojima bakal ungkap proyek VR di Tokyo Game Show

Oleh: Zhafira Chlistina - Kamis, 15 Sep 2022 19:45 WIB

Hideo Kojima akan mengumumkan proyek virtual reality (VR) dalam gelaran Tokyo Game Show malam ini (15/9).

Hideo Kojima memiliki kejutan terkait virtual reality (VR) yang akan ia umumkan dalam gelaran Tokyo Game Show malam ini (15/9). Kabar tersebut diungkapkan Kojima lewat cuitan Twitter, sambil membagikan gambar headset VR dengan kontroler. 

Dalam cuitan tersebut, Kojima terlihat sedang mengenakan headset Oculus VR. Dia mengatakan telah melakukan "pemeriksaan terakhir" dari sesuatu yang disebut "KJP" VR. Meskipun tidak secara langsung diungkapkan, namun ini jelas merujuk pada Kojima Productions. 

Sejalan dengan itu, Kojima dirumorkan sedang mengerjakan gim horor berjudul "Project Overdose". Sedikit yang diketahui tentang gim ini, namun minta Kojima dalam membuat gim menakutkan sudah dibangun sejak pembatalan Silent Hilss pada 2015.

Ada juga spekulasi tentang Death Stranding 2, di mana Norman Reedus secara tidak sengaja mengatakan sekuel sedang dalam pengembangan. Namun sekali lagi, belum ada konfirmasi resmi terkait hal itu. 

Doing the final check of KJP VR that we are going to show at TGS 2022???????????????? pic.twitter.com/GFWZSc6OAc