Fitur baru Microsoft Teams buat pengguna makin mudah berkomunikasi

Oleh: Hieronimus Patardo - Jumat, 20 Nov 2020 10:24 WIB

Microsoft akhirnya menambahkan sejumlah fitur baru di Micorosoft Teams untuk membuat aplikasi ini makin terasa personal di platform desktop dan web.

Source: Microsoft

Microsoft akhirnya menambahkan fitur baru untuk membuat Microsoft Teams makin terasa personal di platform desktop dan web. Fitur-fitur baru ini mencakup kemampuan untuk berkirim pesan dengan teman atau anggota keluarga yang tidak memiliki Teams, pemberitahuan lokasi ketika anggota keluarga pergi atau tiba di suatu tempat dan beberapa fitur lainnya. 

Microsoft menyebut bahwa aplikasi Teams di iOS dan Android sudah mendapatkan update untuk memungkinkan pengguna berkomunikasi dengan orang lain yang tidak memiliki aplikasi tersebut. Dalam hal ini, pesan yang dikirimkan melalui Teams akan diterima orang lain melalui SMS. Pengguna hanya perlu mendaftarkan kontak orang yang dituju dalam chat grup di Teams. 

“Hari ini, kami mengumumkan preview dari beberapa fitur personal baru di Teams yang membuatnya makin mudah untuk mengatur dan merencanakan hari Anda. Dengan chat grup dan panggilan video kini sudah tersedia di versi desktop dan mobile, untuk menghubungkan Anda dengan orang tercinta dengan lebih mudah daripada sebelumnya, terutama ketika liburan semakin mendekat.” kata Arjun Tomar, Product Marketing Manager, Microsoft 365, seperti dilansir dari Digital Trends (20/11). 

Beberapa fitur ini kabarnya sudah bisa digunakan di platform desktop dan web. Pengguna bisa menambahkan hingga 250 orang untuk dapat berkirim pesan. Bahkan pengguna bisa melakukan panggilan suara atau video meskipun lawan bicara mereka tidak memiliki aplikasi Teams. 

Untuk dapat menggunakan fitur baru ini, pengguna harus memiliki aplikasi Teams di desktop versi terbaru dan melakukan sign ini dengan akun Microsoft. Sementara untuk mereka yang sudah memiliki akun Teams, pengguna hanya perlu mengakses Profile kemudian pilih Add personal account. Selanjutnya Teams akan membuka window baru yang berisi chat personal.