Dukung SFH, Acer hadirkan laptop dan platform belajar online

Oleh: Lely Maulida - Senin, 15 Mar 2021 18:07 WIB

Acer Indonesia melalui program Acer for Education mendukung transformasi digital dunia pendidikan di Indonesia.

Menjalankan aktivitas dari rumah bukan lagi hal baru di tengah masyarakat. Begitu pula dengan sekolah dari rumah (School from Home/SFH) yang sudah berjalan selama pandemi hingga saat ini. Berbagai sekolah kini bergantung dengan perangkat maupun layanan berbasis teknologi untuk tetap menjalankan aktivitas belajar mengajar. 

Menyadari hal tersebut, Acer Indonesia melalui program Acer for Education mendukung transformasi digital dunia pendidikan di Indonesia. Selain dukungan dari sisi hadware, Acer juga turut mendukung penyediaan solusi ekosistem yang lengkap demi menjaga mutu pendidikan di Indonesia. 

Melalui Acer for Education, Acer membuka peluang kolaborasi dengan berbagai sekolah di Indonesia di antaranya melalui aktivitas co-marketing, sponsor event sekolah, pengadaan laptop untuk guru, pelatihan dan sertifikasi guru, hingga dukungan dalam pengembangan Smart Classroom. Sebagai pelengkap, Acer juga menawarkan aplikasi Learning Management System (LMS) yang dapat diakses melalui portal Jelajah Ilmu (jelajahilmu.com) secara gratis.

"Acer meluncurkan Acer for Education. program ini mendukung pendidikan di Indonesia dan sebagai solusi sistem pembelajaran yang komprehensif dimanapun dan kapanpun," kata Riko Gunawan - Head of Commercial Product Acer Indonesia.

Hardware dan software pendukung