Casio hengkang dari pasar kamera digital

Oleh: Lely Maulida - Sabtu, 28 Apr 2018 11:20 WIB

Casio pernah menjadi perintis di pasar kamera digital, namun kini perusahaan asal Tokyo tersebut tampaknya akan memutuskan untuk hengkang

(Foto: YouTube)

Casio pernah menjadi perintis di pasar kamera digital. Namun kini perusahaan asal Tokyo tersebut tampaknya akan memutuskan untuk tak lagi menjadi salah satu vendor yang bersaing di pasar kamera digital.

Menurut laporan dari Nikkei Jepang, Casio menilai tak ada lagi cara yang mudah untuk menghasilkan keuntungan dalam bisnis yang terus digerus oleh pasar smartphone. Oleh karenanya, Casio diduga memutuskan untuk hengkang dari bisnis kamera digital.

Hal ini juga tampak dari tidak tersedianya kamera digital dalam situs Casio Amerika Serikat (AS). Perusahaan malah mendorong untuk membeli jam tangan, alat musik elektronik, kalkulator dan proyektor dari beberapa perangkat lainnya.

Sementara itu, Jepang menjadi pasar utama Casio untuk kamera digital. Warga setempat masih akan menemui berbagai penawaran di toko-toko elektronik. Namun jika laporan Nikkei akurat, ini akan menjadi penawaran terakhir dari Casio.

Casio sendiri belum memberikan komentarnya terkait laporan tersebut. Debut perusahaan di ranah kamera di tandai dengan dirilisnya kamera saku digital pada pertengahan tahun 90-an dan seterusnya. Kontribusi pentingnya adalah Casio QV-10, yang diluncurkan pada 1995 dan menjadi kamera digital pertama bagi konsumen yang dilengkai dengan layar LCD.

Tag