Cara filter situs terlarang untuk anak dengan Windows10

Oleh: Zhafira Chlistina - Sabtu, 11 Apr 2020 09:20 WIB

Pada Windows10, Anda dapat memfilter laman yang tidak pantas atau situs terlarang untuk anak lewat pengaturan akun Family.

Source: Pinterest

Di zaman yang modern ini, guru membiasakan anak menggunakan internet untuk mengerjakan tugas rumahnya. Di rumah, anak juga sudah terbiasa dengan gadget-nya untuk bermain dan terhubung dengan temannya. Namun bersamaan dengan penggunaan internet, konten yang tidak pantas untuk anak kerap muncul dengan sendirinya. Di sini perang orangtua penting guna mengontrol akses tersebut dan memberikan penggunaan internet yang aman.

Apabila Anda menggunakan perangkat dengan Windows10, Anda dapat membuat akun khusus anak yang menawarkan akses opsi kontrol orangtua menggunakan pengaturan Microsoft family. Anda dapat mengaktifkan web filtering untuk menghindari keluarga Anda dari konten-konten tidak pantas. Pada tips dan trik kali ini, Tek.id akan memberikan cara membuat akun anak dan memblokir konten tersebut di Windows.

Cara membuat akun anak di Windows10

1.Buka pengaturan

2. Pilih Accounts