Bocoran prosesor AMD Ryzen APU ‘Renoir’ mencuat

Oleh: Nur Chandra Laksana - Senin, 04 Nov 2019 09:29 WIB

Menggunakan chipset Zen 2, AMD Ryzen APU generasi keempat ‘Renoir’ akan lebih cepat dari Ryzen APU generasi ketiga ‘Picasso”.

Beberapa waktu lalu AMD dikabarkan sudah menyelesaikan prosesor Ryzen APU generasi keempat mereka. Dikabarkan, prosesor ini akan memiliki nama ‘Renoir’ dan akan menggunakan chipset Zen 2 yang didasarkan pada teknologi fabrikasi 7nm.

Prosesor tersebut dikabarkan akan diperkenalkan pada CES 2020 mendatang. Dikabarkan, prosesor ini akan memiliki performa yang lebih baik dari pada prosesor Ryzen APU generasi ketiga ‘Picasso’. 

Hal ini dikarenakan Renoir memiliki keunggulan dari sisi teknologi fabrikasi, dimana Picasso masih didasarkan teknologi fabrikasi 12nm, sedangkan Renoir sudah menggunakan teknologi fabrikasi 7nm.

Selain itu, untuk GPU, Renoir juga akan menggunakan basis VGA terbaru AMD. Dikabarkan, mereka akan memilih diantara Radeon Navi atau core Vega hybrid, yang dikenal memiliki kinerja yang cukup tinggi.

Dikabarkan, AMD akan memberikan prosesor tersebut kecepatan clock di kisaran 1,7 GHz dan kecepatan clock GPU 1,5 GHz. Meski demikian, kecepatan memori GPU dipertahankan pada 2666 MHz DDR4. Konfigurasi ini mencetak total 3578 poin dalam benchmark kinerja 3DMark 11.