Pengguna iPhone keluhkan masa baterai setelah update iOS 15.4

Oleh: Zhafira Chlistina - Jumat, 18 Mar 2022 12:00 WIB

iOS 15.4 menyebabkan pengurasan baterai yang sudah biasa terjadi setiap Apple merilis pembaruan baru.

Apple belum lama ini meluncurkan update iOS 15.4 yang menghadirkan fitur-fitur seperti Face ID ramah masker dan puluhan emoji baru dengan warna kulit yang variatif. Sayangnya, beberapa pengguna yang sudah mengunduh pembaruan ini mengalami masalah pada ketahanan baterainya 

Berdasarkan keluhan beberapa pengguna yang beredar di Twitter, iOS 15.4 menyebabkan pengurasan baterai. Untuk diketahui, masalah ini selalu terjadi setiap Apple merilis pembaruan iOS dan tampaknya tidak terkecuali untuk iOS 15.4.

Salah satu pengguna Twitter, Joey Castillo mengatakan iPhone miliknya hanya bisa mengisi daya hingga 97%. Namun ketika kabel dicabut, label baterai di layar menunjukkan 100% dan tidak lama kemudian lagnsung berkurang dengan cepat. 

Pengguna lain mengeluhkan iPhone 13 Pro Max yang biasanya dapat bertahan selama satu hari tanpa charging, kini berkurang setengahnya hanya dalam waktu setengah hari, setelah meng-install iOS 15.4

Anyone having battery issues with the #iOS 15.4 public release? Event since updating, my battery percentage has been odd. I’ll have my phone charging stuck at 95% or 97% and then when I unplug it it’ll show 100% maybe 5 minutes later or after a restart then drain quickly. Weird.