ASUS resmi jual Zenfone 8 ke Indonesia

Oleh: Nur Chandra Laksana - Minggu, 17 Okt 2021 09:55 WIB

Dihargai mulai dari Rp8 juta-an, ASUS resmi menjual Zenfone 8 di Indonesia. Meski demikian, mereka hanya membawa varian standar saja, bukan varian yang flip.

ASUS secara resmi telah membawa Zenfone 8 ke Indonesia. Mereka secara khusus memperkenalkan smartphone ini dalam sebuah acara daring yang digelar beberapa waktu lalu.

Namun, untuk pasar Indonesia, ASUS tampaknya sedikit pilih-pilih dalam memilih varian mana saja yang akan hadir. Sebab, mereka secara khusus hanya membawa Zenfone 8, tanpa membawa Zenfone 8 “Flip”.

Untuk spesifikasi, sebenarnya tidak ada perbedaan berarti antara versi standar dan versi flip. Hanya saja, untuk yang versi standar, tidak ada mekanisme kamera flip, di mana sebagai gantinya terdapat sebuah kamera depan 12MP yang dapat merekam 4K 30 fps.

Sementara untuk kamera belakangnya mereka menggunakan konfigurasi 2 kamera, di mana menggunakan kamera utama 64MP dan kamera ultrawide 12MP yang masing-masing menggunakan sensor Sony IMX686 dan Sony IMX363.

Layarnya menggunakan panel AMOLED 5,9 inci, yang lebih kecil dari smartphone yang umum dipasaran saat ini. Namun, mereka sudah membekalinya dengan resolusi FHD, dengan dukungan refresh rate hingga 120 Hz dan touch sampling rate 240 Hz, tingkat kecerahan mencapai 1.100 nits, mendukung HDR10, dan dilapisi dengan pelindung Gorilla Glass Victus.