Android 11 bisa batalkan izin aplikasi secara otomatis

Oleh: Hieronimus Patardo - Jumat, 24 Apr 2020 17:57 WIB

Android 11 bakal membawa pengaturan yang dapat membatalkan izin aplikasi jika aplikasi tersebut tidak digunakan dalam beberapa bulan.

Source: Google

Beberapa waktu lalu, Google baru saja membagikan Android 11 Developer Preview 3. Dengan begini, fitur-fitur yang akan dibawa sistem operasi Android terbaru ini pun semakin terkuak. Dalam Android 11 Developer Preview 3, terungkap bahwa sistem operasi ini dapat menarik kembali izin yang sudah diberikan pada suatu aplikasi. 

Google semakin hari semakin memperbarui jaminan keamanan dan privasi untuk para penggunanya. Saat ini pengguna Android 10 bisa memberikan izin aplikasi pada aspek-aspek tertentu saja. Nah, di Android 11, sistem dapat menarik kembali izin tersebut apabila aplikasi tidak digunakan selama beberapa bulan. 

Dilansir dari AndroidPolice (24/4), pengaturan baru itu akan terdapat di bagian bawah dari daftar izin yang dibutuhkan aplikasi. Daftar ini bisa diakses jika pengguna membuka pengaturan aplikasi dari menu pengaturan di ponsel. Secara default, di Android 11 Developer Preview 3, fitur ini masih dalam kondisi non-aktif. Pengguna harus mengaktifkannya secara manual. 

Kabarnya pengaturan ini tidak bisa menarik semua izin yang sudah diberikan. Hanya beberapa izin saja yang dapat dibatalkan secara otomatis oleh sistem. Tampaknya, izin itu pun berbeda-beda, tergantung aplikasi apa yang digunakan.