A15 Bionic kalahkan Exynos 2200 dalam pengujian GFXBench

Oleh: Nur Chandra Laksana - Selasa, 07 Sep 2021 10:49 WIB

Dalam sebuah bocoran terbaru, SoC A15 Bionic yang akan hadir di iPhone 13 memiliki hasil benchmark yang ungguli Exynos 2200.

Apple saat ini dikabarkan sedang mempersiapkan kehadiran SoC terbaru mereka yakni A15 Bionic. Sebab, dalam beberapa minggu lagi mereka akan secara resmi memperkenalkan iPhone 13 dalam sebuah acara khusus.

Seperti diketahui, Apple selalu memiliki keunggulan di bidang performa dari SoC lainnya. Dan dalam bocoran terbaru, A15 Bionic juga akan mendapatkan performa yang mengungguli para pesaingnya.

GPU A15 Bionic dikabarkan akan masih menggunakan konfigurasi 6-inti seperti A14 Bionic, tapi hasil benchmark yang bocor mengatakan hal lain. Dalam beberapa benchmark yang bocor, diketahui bahwa SoC ini memiliki performa yang lebih baik.

Wccftech (7/9) melaporkan, dalam benchmark Manhattan 3.1 yang dijalankan menggunakan GFXBench, mengungkapkan bahwa SoC ini masih berada di puncak dengan hasil frame rate rata-rata 198 fps untuk putaran pertama

Namun, di pengujian kedua, GPU dari SoC ini mengalami beberapa pelambatan karena kinerja SoC ini menurun selama menjalankan benchmark kedua. Tapi, hasil benchmark yang didapatkan masih ada di 140-150 fps.