Review Xiaomi TV A2 43”, smart TV 3 jutaan punya surround bagus

Oleh: Erlanmart - Sabtu, 12 Agst 2023 08:05 WIB

Kali ini Tek.id mengulas tuntas smart TV baru dari Xiaomi. Xiaomi TV A2 43” hadir dengan layar 43 inci dan resolusi Full HD. Ini juga hadir dengan Dolby Audio dan DTS untuk suara imersif.

Xiaomi pertama kali menghadirkan televisi pintar (smart TV) ke Indonesia mulai tahun 2018 silam. Semenjak saat itu, perusahaan ini rutin menghadirkan smart TV dalam berbagai teknologi, fitur, dan ukuran. Saat ini, salah satu TV terbaru perusahaan asal Tiongkok tersebut adalah Xiaomi TV FHD A2 43”.

Sesuai namanya, TV tersebut memiliki resolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel) dengan ukuran layar 43 inci. Lantaran bukan hadir dari segmen kelas atas, maka wajar jika Xiaomi TV A2 hanya mengusung refresh rate 60 Hz. Dari sisi spesifikasi teknis, Xiaomi TV A2 hadir dengan prosesor A55 quad core yang dipadukan dengan RAM 1,5 GB dan ROM 8 GB. Sistem operasi yang digunakannya adalah Android TV 11. Ada pula dukungan Dolby Audio dan DTS. Berikut adalah hasil review yang saya lakukan.

Desain & pengoperasian

Bezel pada TV ini terlihat cukup tipis, tetapi bukan yang paling tipis. Bezel bagian bawah layar terlihat agak lebih besar daripada ketiga bezel lain yang ada di TV ini. Hal ini kemungkinan besar karena ada logo Xiaomi dan tempat untuk lampu indikator. Lampu indikator ini memberikan informasi ketika TV dalam keadaan terhubung ke sumber listrik atau tidak.