ASUS ROG Strix GA15, PC gaming yang enggak pake repot

Oleh: Nur Chandra Laksana - Rabu, 15 Jul 2020 18:05 WIB

Ada banyak plus dan minus ketika membeli sebuah PC gaming pre-built seperti ASUS ROG Strix GA15. Kali ini, kami akan membahas apa saja sih kekurangan dan kelebihan dari dari PC gaming pre-built?

ASUS ROG Strix GA15

Jika berbicara mengenai PC gaming, di Indonesia ini para gamer lebih suka pergi ke Mangga Dua, memilih komponen, dan merakitnya sendiri. Sangat jarang ada gamer yang membeli sebuah komputer gaming pre-built.

Selain dikarenakan kenyataan bahwa saat ini cukup sedikit vendor yang menawarkan sebuah PC gaming pre-built,  banyak juga yang berpikir bahwa merakit komputer sendiri akan jauh lebih murah.

Tapi, ASUS sepertinya melihat ada celah untuk masuk ke pasar komputer gaming pre-built. Soalnya mereka baru-baru ini meluncurkan jajaran komputer gaming pre-built ke Indonesia. Salah satunya ASUS ROG Strix GA15.

Pada pembahasan kali ini, kami akan membahas tentang komputer pre-built. Apakah PC pre-built lebih cocok untuk dibeli oleh gamer, atau ada target khusus dari segmen perangkat ini. Jika penasaran, silahkan simak ulasan kami kali ini sampai habis.

Desain

Untuk desain, kami merasakan love-hate relationship dari casing ROG Strix GA15 ini. Bentuknya bisa dibilang kompak, lebih kecil dari casing yang ada dipasaran saat ini. Hal ini dilakukan karena memang ASUS membuat casing ini in-house.