Youtuber asal Malaysia unggah video unboxing Pixel 6a, ungkap keseluruhan desain smartphone

Oleh: Litalia Putri - Selasa, 14 Jun 2022 09:35 WIB

Tidak lama setelah kemunculan Pixel 6a di Facebook Markerplace, kini beredar video unboxing yang menunjukkan keseluruhan tampilan smartphone.

tampilan Google Pixel 6a dalam video Fazli Halim, didapat dari Gizmochina

Google telah mengumumkan kehadiran smartphone Google Pixel 6a di bulan Mei lalu. Rencananya, pihak perusahaan bakal merilis ponsel pintar terbaru mereka ini pada 28 Juli 2022 mendatang. 

Tak berselang lama dari pengumuman Google, beberapa informasi mengenai smartphone Pixel 6a telah beredar di internet. Perangkat ini sempat didaftarkan dalam situs penjualan Facebook Marketplace dalam beberapa saat. 

Meski belum resmi diluncurkan, tampilan Google Pixel 6a ini telah terlihat dalam sebuah video unboxing di TikTok. Bahkan, kini seorang Youtuber asal Malaysia juga turut membagikan video unboxing perangkat tersebut ke kanal pribadinya. 

Berdasarkan informasi dari Gizmochina (14/6), sebuah video unboxing perangkat yang diduga Google Pixel 6a diunggah oleh Youtuber Malaysia bernama Fazli Halim. Unggahan pada kanal pribadinya ini mengungkap desain perangkat dari semua sudut. 

Lewat video pada kanal YouTube tersebut, tampilan Google Pixel 6a terlihat mirip dengan Google Pixel 6 Pro dan Google Pixel 6. Video tersebut juga menunjukkan adanya bilah kamera horizontal yang mampu menampung sistem kamera ganda. Bilah kamera Pixel 6a juga mempunyai desain yang serupa dengan Google Pixel 6 Pro yaitu terbuat dari plastik glossy di bagian belakang perangkat.