Terungkap spesifikasi seri Galaxy M yang dirilis di 2020

Oleh: Lely Maulida - Sabtu, 17 Agst 2019 14:27 WIB

Sudhanshu Ambhore, seorang tipstes mengungkapkan spesifikasi Galaxy seri A dan seri M yang akan datang.

(Foto: Samsung)

Samsung telah merilis sejumlah Galaxy A dan Galaxy M di tahun ini. Galaxy M20, M30 dan M40 menjadi smartphone terlaris berkat banderol harga yang cukup terjangkau dan spesifikasi mumpuni. Laporan baru menyebutkan Samsung tengah bersiap merilis Galaxy M terbaru pada paruh kedua tahun ini.

Namun demikian, detail baru dari Galaxy M21, M31 dan M41 yang kemungkinan dirilis di 2020 telah bocor. Sudhanshu Ambhore, seorang tipstes mengungkapkan spesifikasi Galaxy seri A dan seri M yang akan datang. Dalam cuitannya dia mengatakan smartphone ini akan hadir dengan beberapa peningkatan, baik dalam hal fitur maupun spesifikasi.

Galaxy M21

Bocoran baru menyatakan Galaxy M21 akan ditenagai Exynos 7609 dan dikonfigurasikan dengan RAM 4GB, sebagai versi yang paling rendah. Perangkat ini diharapkan hadir dengan kamera ganda yang menampilkan sensor 24MP dan sensor kedalaman 5MP. Ponsel ini akan menggantikan Galaxy M20 yang menggunakan Exynos 7904 serta konfigurasi kamera 13MP + 5MP.

Galaxy M31