vivo Y36 resmi rilis di Indonesia, ini spek & harganya

Oleh: Zhafira Chlistina - Kamis, 25 Mei 2023 21:32 WIB

Seri vivo Y36 mencakup vivo Y36 yang ditenagai ditenagai Snapdragon 680 dan Y36 5G yang ditenagai ditenagai MediaTek Dimensity 6020.

vivo Indonesia hari ini (25/5) resmi meluncurkan smartphone kelas menengah baru dari seri Y, yaitu vivo Y36 Series 5G. Smartphone mengusung Dynamic Glass Design, desain bermaterial kaca di bagian belakang, yang biasanya ditemukan di jajaran produk flagship. 

Seri vivo Y36 mencakup vivo Y36 dan Y36 5G. Kedua ponsel mengusung prosesor yang berbeda, di mana varian pertama ditenagai Snapdragon 680, sedangkan versi 5G ditenagai MediaTek Dimensity 6020. Namun, perusahaan tidak meluncurkan Y36 5G di peluncuran kali ini. 

Spesifikasi dan harga vivo Y36 

Dari segi desain, vivo Y36 menggunakan material kaca untuk bodi bagian belakangnya, yang dinamai Dynamic Glass Design. Desain ini menghadirkan efek kaca dinamis, yang menghasilkan kesan seperti pecahan kaca mengkilap. 

Tidak hanya itu, bagian belakang juga dihiasi garis warna-warni yang mengelilingi housing kamera. Sementara di setiap sisinya, mengusung 2.5D flat frame. Ponsel tersedia dalam varian warna Glitter Aqua dan Meteor Black.