Samsung Galaxy S23 akan lebih irit daya dengan Snapdragon 8 Gen 2

Oleh: Erlanmart - Sabtu, 27 Agst 2022 16:11 WIB

Ponsel Samsung seri Galaxy S23 mendatang bakal ditenagai oleh prosesor Snapdragon 8 Gen 1. Chipset ini berfokus pada efisiensi daya.

Ilustrasi: Galaxy S22

Belum lama ini Samsung mengumumkan ponsel lipat flagship terbarunya yang diberi nama Galaxy Z Fold4 dan Galaxy Z Flip4. Sekarang, perusahaan asal Korea Selatan ini berfokus pada generasi berikutnya dari ponsel seri Galaxy S.

Dilaporkan bahwa ponsel Samsung seri Galaxy S23 mendatang akan ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2. Dan kali ini, perusahaan tersebut akan fokus pada efisiensi baterai.

Prosesor Snapdragon 8 Gen 1, yang saat ini ditemukan di seri Samsung Galaxy S22, dan versi yang ditingkatkan bernama Snapdragon 8+ Gen 1, adalah prosesor yang unggul, tetapi juga boros daya dan menghasilkan sedikit panas. jadi, untuk chip generasi berikutnya, Qualcomm dikabarkan akan fokus pada konsumsi baterai.

Berdasarkan informasi yang tersedia sejauh ini, Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 dengan kode nama Kailua, membawa nomor model SM8550 dan akan diproduksi oleh TSMC menggunakan proses 4nm generasi kedua.

Dilansir dari Gizmochina (27/8), chipset tersebut dilaporkan akan hadir dengan satu inti Cortex-X3 yang memberikan peningkatan performa 25% dibandingkan Cortex-X1 yang ditemukan pada model Snapdragon 8 Gen 1, serta dua Cortex-A715, dua Cortex-A710, dan tiga Cortex-A510.