Begini spesifikasi tiga varian Samsung Galaxy S10 di Indonesia

Oleh: Dinda Ayu Widiastuti Hieronimus Patardo - Jumat, 22 Feb 2019 08:10 WIB

Samsung telah memperkenalkan tiga varian smartphone barunya di Indonesia, yakni Galaxy S10, Galaxy S10 Plus, dan Galaxy S10e.

Samsung baru saja memperkenalkan tiga varian smartphone terbarunya di Indonesia, yakni Galaxy S10, Galaxy S10 Plus, Galaxy S10e. Ketiga smartphone ini tentunya memiliki sasaran kelas yang masing-masing berbeda. Misalnya Galaxy S10e yang menampilkan harga lebih ekonomis.

"Sejak peluncurannya sepuluh tahun lalu, seri Galaxy S merupakan inovasi premium yang menawarkan pengalaman luar biasa bagi konsumen serta kemampuan menjadi perangkat yang sesuai dengan mereka," kata Presiden dan CEO Divisi TI & Komunikasi Mobile Samsung Electronic, DJ Koh.

Tak hanya itu, ketiga smartphone ini juga memiliki kemampuan Fast Charging, Fast Wireless Charging 2.0, dan Wireless PowerShare. Kemampuan Wireless PowerShare memungkinkan smartphone mampu mengisi daya untuk perangkat lain yang sesama berkemampuan Wireless PowerShare.

Untuk sistem keamanannya, Samsung juga membekali ketiga varian ini dengan beragam fitur. Misalnya Pattern, PIN, Password, Swipe, Fingerprint, dan Face Recognition. Menariknya, Samsung juga membekali Galaxy S10 dan Galaxy S10 Plus dengan Ultrasonic Fingerprint Scanner. Diklaim sistem tersebut mampu membaca kontur 3D dari sidik jari pengguna, sehingga aman dari pemalsuan otentikasi biometrik.  

Galaxy S10