Rian Johnson tak lagi menyutradarai film Star Wars

Oleh: Dinda Ayu Widiastuti - Kamis, 14 Feb 2019 21:14 WIB

Kabarnya Rian Johnson tidak akan lagi mengarahkan dan menulis naskah untuk trilogi Star Wars mendatang.

Source: Times of India

Baru-baru ini, ada rumor terbaru terkait perubahan film Star Wars. Dilansir dari Comicbook (13/2), Rian Johnson kabarnya tidak akan lagi mengarahkan trilogi Star Wars. Trilogi ini rencananya akan terpisah dari Skywalker Saga.

Sayangnya hingga kini Lucasfilm belum mengkonfirmasi terkait rumor tersebut. Namun bila rumor tersebut benar terjadi, maka waralaba Star Wars akan mengalami perubahan kembali. Mengingat sebelumnya Lucasfilm telah mengumumkan kepergian Phil Lord dan Chris Miller dari Solo: A Star Wars Story. Selain Phil Lord, Star Wars juga ditinggalkan Colin Trevorrow dari Star Wars: Episode IX.

Sebelumnya Johnson telah ditunjuk untuk mengarahkan dan menulis trilogi Star Wars. Kabarnya film tersebut tidak punya hubungan dari peristiwa saga utama, dan akan menampilkan semua karakter baru yang sama sekali berbeda. Di sisi lain, The Last Jedi menjadi kesuksesan bagi Lucasfilm dan Disney. Film tersebut telah meraup lebih dari USD1 miliar. Sementara itu, film Star Wars: Episode IX akan tayang perdana pada Desember nanti.