Baca 5 tips ini sebelum memainkan gim 12 Minutes

Oleh: Kelvin Churcill - Kamis, 26 Agst 2021 12:36 WIB

12 Minutes merupakan gim petualangan misteri dengan gameplay point and click, di mana jalan ceritanya tergantung pilihan dari gamer.

Gim dengan gameplay petualangan berbasis grafis masih bisa ditemukan hingga sekarang. Gim yang sempat populer tahun 90-an ini menawarkan eksplorasi yang pastinya membuat penasaran siapa pun yang memainkannya. Beberapa judul gim seperti The Secret of Monkey Island, Grim Fandango, dan Day of the Tentacle, jadi yang terpopuler saat itu. Namun, penikmatnya kini menurun drastis. Alasannya karena sudah terlalu biasa, juga banyak tren gim baru yang menawarkan pengalaman bermain yang lebih inovatif. Meski begitu, pasti masih ada yang ingin bernostalgia memainkan gim tersebut.

Twelve Minutes, hadir sebagai gim petualangan 2021 yang berusaha menampilkan ide segar dan inovatif. 12 Minutes masih menawarkan petualangan misteri dengan gameplay point and click. Jalan cerita gim ini bergantung pada keputusan pemain. Gim ini menonjolkan pada mekanisme waktu yang berulang-ulang, di mana ada kondisi yang mengharuskan pemain untuk mengamil keputusan yang berujung pada jalan ceita yang berbeda.

Untungnya, gim 12 Minutes tidak memiliki banyak jebakan dan puzzle yang harus menggunakan banyak logika seperti gim-gim klasik dengan genre yang sama. Namun, bukan berarti gim ini tergolong mudah untuk dimainkan. Dilansir dari Gamerant, ada 5 tips yang tidak mengandung spoiler untuk membantu pemain melewati kesulitan ketika bermain gim ini. Simak penjelasannya berikut ini:

Melihat sekeliling di Loop pertama 

Tag