sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Kamis, 16 Apr 2020 11:23 WIB

TV QLED Samsung bisa tingkatkan resolusi rendah jadi 8K

TV ini dilengkapi dengan teknologi AI untuk melakukan proses upscaling dari hampir seluruh sumber resolusi konten (HD, FHD, 4K).

TV QLED Samsung bisa tingkatkan resolusi rendah jadi 8K

Samsung baru saja mengumumkan jajaran Smart TV QLED 8K teranyar mereka. Dalam acara yang digelar melalui seminar virtual ini, mereka menyatakan bahwa TV QLED 8K 2020 dilengkapi dengan berbagai fitur sehingga menjanjikan pengalaman menonton yang lebih imersif. Menggabungkan teknologi mutakhir, jajaran TV tersebut memanfaatkan fitur AI yang disempurnakan untuk menjadikan pengalaman menikmati konten lebih mudah daripada sebelumnya.

“Seperti yang Anda ketahui, industri TV saat ini memasuki era baru, di mana layar ultrabesar dan kualitas gambar beresolusi ultra-tinggi semakin dicari-cari. Jadi Samsung QLED 8K dirancang tidak hanya dengan gambar berkualitas UHD, tetapi juga dengan banyak fitur yang dipersiapkan secara mendalam dan cocok untuk menyongsong masa depan,” kata Samsung.

Salah satu TV 8K Samsung yang diperkenalkan hari ini (16/4) adalah QLED Q950TS. Samsung mendesain TV ini dengan desain minimalis sehingga dikliam mampu memaksimalkan pengalaman menonton. Bezel-nya dibuat sangat tipis sehingga perusahaan tersebut mengatakan bahwa TV ini bagian depannya 99% layar, atau Samsung menyebutnya sebagai Infinity Screen.

TV ini dilengkapi dengan teknologi AI untuk melakukan proses upscaling dari hampir seluruh sumber resolusi konten (HD, FHD, 4K). Samsung menyatakan fitur ini menggabungkan antara machine learning dan deep learning yang baru dikembangkan. Dengan demikian, kamu tidak memerlukan sumber beresolusi 8K untuk menikmati resolusi 8K.

8K AI Upscaling kini memiliki ‘Neural Network’ dalam 8K Quantum Processor untuk peningkatan bagian yang mendetail. Neural Network dapat belajar sendiri untuk memulihkan setiap detail yang mungkin hilang. Teknologi tersebut meningkatkan gambar piksel demi piksel dengan menciptakan tekstur, mengurangi noise, dan memperbaiki setiap tepi objek.

Selain mengumumkan TV QLED 8K terbaru, perusahaan tersebut juga memamerkan rangkaian Samsung Lifestyle TV yang terdiri dari The Frame, The Serif dan The Sero.

Share
×
tekid
back to top