sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
Jumat, 14 Agst 2020 09:00 WIB

Tidak sekadar pintar, ini fitur premium Oppo Reno4

Oppo Reno4 hadir dengan beragam inovasi serta fitur canggih yang akan memberikan pengalaman bak menggunakan smartphone flagship.

Tidak sekadar pintar, ini fitur premium Oppo Reno4

Mengusung tagline Clearly The Best You, Oppo Reno4 memang menyasar segmen pengguna muda yang selalu haus dengan hal-hal baru dari sisi teknologi. Sejalan dengan filosofinya, Reno memang selalu menawarkan penggunanya dengan hal-hal baru.

Oleh karenanya, Oppo membekali Reno4 dengan beragam fitur cerdas untuk memberikan pengalaman penggunaan layaknya menggunakan perangkat flagship. Padahal, perangkat ini dijual hanya di kisaran Rp4,9 jutaan. Segmen yang di isi oleh jajaran smartphone mid-range hingga premium.

Hal ini tentu menimbulkan pertanyaan bagi beberapa pengguna lainnya. Apa saja sih fitur tersebut?

Fitur-fitur cerdas pada Reno4 tak lepas dari dukungan perangkat lunak serta hardware yang digunakan Oppo. Hadirnya ColorOS 7.2 serta mengoptimalkan sensor adalah rahasia Oppo dibalik fitur-fitur cerdas yang mencakup pengalaman penggunaan serta keamanan privasi pengguna.

Icon Pull Down Gesture

Fitur cerdas pertama adalah Icon Pull Down Gesture. Layar besar memang menawarkan banyak hal dalam penggunannya. Dengan layar yang luas, pengguna bisa melihat konten lebih banyak, membaca teks lebih banyak, dan mendapatkan visual yang lebih luas untuk menikmati konten multimedia.

Tetapi, layar besar juga menimbulkan persoalan tersendiri. Terutama bagi pengguna yang memiliki tangan imut-imut. Karena tidak ramah guna. Masalah yang sering terjadi, pengguna kesulitan dioperasikan satu tangan dengan nyaman.

Melihat hal tersebut, Oppo mengenalkan Icon Pull Down Gesture. Fitur ini menjawab persoalan yang selama ini dihadapi oleh pengguna gadget. Fitur ini menawarkan pengalaman yang lebih baik dalam menggunakan smartphone berlayar lebar dengan satu tangan.

Jika selama ini pengguna kesulitan untuk menggapai ikon-ikon di deretan atas layar, kini jadi lebih mudah dengan inovasi yang diberikan Oppo pada ColorOS terbarunya. Fitur ini bisa merapatkan ikon-ikon pada layar sehingga jadi mudah disentuh oleh ibu jari.

Berbeda dengan apa yang ditawarkan vendor kompetitor, pengguna bisa merepatkan ikon sehingga mudah gapai oleh ibu jari dengan cara yang sangat interaktif. Karena fitur ini mengandalkan sapuan ibu jari saja, sehingga tidak membuat tampilan ikon pada layar menjadi aneh, dan harus banyak sentuh di sana sini.

Hadirnya fitur ini tergolong cerdas untuk mengatasi persoalan yang seringnya dihadapi oleh pengguna yang menginginkan layar besar. Sekarang, meski memiliki ukuran tangan yang imut-imut, pengguna dapat mengakses ikon-ikon di deretan atas layar dengan cepat dan interaktif. Saat ini, fitur ini baru tersedia pada ColorOS 7.2 saja.

Definisi cepat itu lancar

Masih seputar fitur pintar dari ColorOS 7.2 yang tak kalah keren di perangkat Reno4 adalah Anti-Fragmentaion Engine. Ini adalah fitur yang akan menjamin seluruh interaksi pengguna dengan perangkat Oppo Reno4 dapat dilakukan dengan cepat dan lancar.

Pernah tidak kalian menggunakan smartphone dengan RAM dan prosesor berspesifikasi tinggi, tapi masih gagal membuka aplikasi atau bahkan crash. Hal tersebut masih umum terjadi, karena kemungkinan besar terjadi fragmentasi memori virtual pada smartphone yang digunakan.

Untuk mengurangi hal tersebut, Oppo menggunakan metode AI APP Preloading. Cara ini dapat memberikan penghematan waktu untuk meluncurkan aplikasi harian yang sering digunakan.

AI APP Preloading akan memprediksi aplikasi mana saja yang akan dibuka oleh pengguna di waktu-waktu tertentu. Sehingga, ketika pengguna membuka aplikasi tersebut, perangkat Reno4 dapat memuatnya lebih cepat.

Metode ini diklaim tidak mengkonsumsi daya baterai. Sehingga pengguna tidak perlu khawatir dengan adanya fitur ini perangkat Reno4 akan mudah kehabisan baterai karena terus menerus memprediksi aplikasi mana yang akan dibuka selanjutnya.

Perlu diketahui, daya tahan baterai Reno4 berkisar 14 jam dengan waktu pengisian 50 menit menggunakan adapter bawaan yang mendukung pengisian cepat 30W VOOC Flash Charge 4.0.

Oppo Reno4 anti intip-intip club

Salah satu konsentrasi Oppo adalah memberikan fitur yang dapat meningkatkan sistem keamanan perangkat untuk melindugi privasi. Namun, kali ini mereka turut mengandalkan dukungan sensor pada kamera mukanya. Oppo

Selama ini tidak sedikit pengguna yang memiliki teman yang hobinya mengecek smartphone kita. Pastinya sangat menjengkelkan. Terkadang mereka cukup ‘kepo’ dengan notifikasi yang masuk. Deretan aplikasi yang mungkin saja berisi informasi penting jadi bisa terbaca dengan bebas.

Dengan mengandalkan sensor pada kamera muka, pengguna Oppo Reno4 kini bisa lebih tenang terkait informasi yang bersifat sensitif. Karena ada fitur bernama Smart Spying Prevention yang dapat menyembunyikan isi pesan yang masuk ke deretan notifikasi.

Fitur ini bekerja dengan cara memindai wajah yang berada di depan sensor. Jika wajah tersebut adalah wajah penguna yang sudah didaftarkan, maka isi notifikasi akan ditampilkan. Namun, jika sensor mendeteksi ada wajah lain di samping atau dibelakang pengguna, maka isi dari notifikasi tersebut secara otomatis akan disembunyikan. Sementara hanya logo aplikasinya saja yang ditunjukkan.

Fitur ini juga bisa menjadi jawaban bagi pengguna yang sering menggunakan transportasi umum. Umumnya, menggunakan transportasi umum pasti sudah terbiasa dengan yang namanya berdesakan. Melihat smartphone disaat berkendara menggunakan transportasi umum, sama saja membagikan informasi pada orang-orang disekitar. Terlebih informasi tersebut berifat sangt sensitif. Namun, dengan hadirnya fitur ini, pengguna bisa lebih tenang.

Smart Air Control

Fitur satu ini juga mengandalkan sensor yang diletakkan pada kamera muka. Namun bedanya, fitur ini bukan lagi soal keamanan. Justru lebih ke pengalaman penggunaan yang bakal jadi makin seru.

Smart Air Control adalah fitur yang diracang untuk mendukung input tanpa harus menyentuh smartphone atau layarnya. Fitur ini membutuhkan kehadiran sensor sebagai alat untuk membaca input yang akan diberikan oleh tangan pengguna.

Fitur ini akan membaca kehadiran tangan di depan layar smartphone. Ada dua macam input yang bisa diterima, menyapu ke atas atau menyapu ke arah bawah. Saat ini baru beberapa aplikasi yang mendukung fitur tersebut. Aplikasi itu meliputi menerima panggilan masuk, kemudian aplikasi-aplikasi populer seperti TikTok, YouTube, Facebook dan instagram.

Sejatinya fitur ini dirancang untuk memudahkan pengguna berinteraksi dengan smartphone ditengah kondisi tangan yang tengah kotor. Agar tidak mengotori layar, pengguna masih tetap bisa menerima panggilan masuk meski tidak menyentuh layarnya.

Fitur ini sebenarnya sudah pernah dipakai pada salah satu vendor asal Korea. Namun, perangkat tersebut masuk pada kategori smartphone flagship. Sementara Oppo menawarkan fitur ini pada perangkat yang dijual pada segmen menengah. Tentu hal ini menjadi sangat menarik.

Meskipun baru mendukung beberapa gerakan dan aplikasi, bukan tidak mungkin Oppo akan mengembangkan fitur ini pada perangkat berikutnya agar dapat melakukan hal-hal lain sesuai kebutuhan sehari-hari pengguna.

Itu tadi adalah beberapa fitur pintar yang ditawarkan Oppo Reno4. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, fitur-fitur pintar ini bisa kalian temukan pada perangkat yang dibanderol tidak sampai 5 jutaan. Padahal, pengalaman yang diberikan sudah layaknya menggunakan perangkat flagship.

Editor
Share
×
tekid
back to top