sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
Rabu, 19 Jun 2019 12:36 WIB

Teknologi Nvidia ada di truk dan bus otonom Volvo

Tim Nvidia dapat menyelamatkan Volvo dengan mempersingkat waktu ketimbang harus mengembangkan sistem dari awal.

Teknologi Nvidia ada di truk dan bus otonom Volvo

Di balik kemutakhiran mobil otonom Volvo, akan ada hardware dari produsen yang cukup familiar. Pabrikan otonom asal Swedia itu dikabarkan telah melakukan tanda tangan kesepakatan dengan Nvidia yang akan menggunakan platform Drive Nividia untuk “melatih, menguji dan menyebarkan” sejumlah kendaraan otonom besar yang mencakup bus, truk pengangkut, truk pertambangan dan sebagainya.

Kedua perusahaan ini akan membangun platform hardware Nvidia dan menggunakan software-nya untuk menangani semuanya mulai dari data sensor hingga perencanaan jalur.

Volvo menyatakan sistem tersebut dikatakan bakal segera dimulai. Karyawan dari Volvo dan Nvidia bahkan akan berbagi ruang kerja di kantor pusat masing-masing di Gothenburg dan Santa Clara. Tidak ada jadwal kapan mobil-mobil dari kemitraan itu melenggang di jalanan.

Untuk tingkat tertentu, ini adalah tentang pekerjaan pelacakan cepat Volvo untuk mengimbangi persaingan. Waymo tengah menguji kendaraan besar otonom, sementara saingan yang lebih berat seperti Daimler menginginkan truk otonomnya berada di jalan dalam satu dekade. Tim Nvidia dapat menyelamatkan Volvo dengan mempersingkat waktu ketimbang harus mengembangkan sistem dari awal.

Dilansir dari Engadget (18/6), truk otonom akan menjadi bisnis yang bagus untuk Volvo. Mereka dapat berjalan sepanjang waktu tanpa berhenti selain mengisi ulang bahan bakar. Kendaraan besar itu juga akan sangat membantu untuk tugas-tugas umum seperti menavigasi beberapa rute bus dan membongkar muatan. Semakin cepat Volvo menjalankan kendaraan ini, semakin banyak truk yang bisa dijualnya ke perusahaan.

Share
×
tekid
back to top