sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
Kamis, 11 Feb 2021 14:00 WIB

SpaceX siap luncurkan layanan internet Starlink, bisa dipesan di Indonesia

Para pengguna diwajibkan membayar uang muka dan biaya pembelian alat dukungan untuk mendapatkan layanan Starlink.

SpaceX siap luncurkan layanan internet Starlink, bisa dipesan di Indonesia

Setelah melakukan uji coba selama beberapa waktu terakhir ini, SpaceX akhirnya akan segera membuka pre-register untuk penggunaan layanan Starlink. Seperti diketahui, layanan ini merupakan layanan internet luar angkasa yang dimiliki SpaceX.

Untuk dapat melakukan pre-register, pengguna harus mendaftar untuk menunjukkan minat mereka dalam menggunakan layanan tersebut. Pengguna diminta menyetor USD99 atau Rp1,3 juta, kemudian akan dilihat apakah lokasinya tercover layanan tersebut.

Para pendaftar kemudian akan mendapatkan tanggal cakupan target, baik 2021 atau 2022, berdasarkan lokasinya. Setelah dipastikan, para pengguna diwajibkan mendaftarkan metode pembayaran menggunakan kartu kredit.

Engadget (11/2) melaporkan bahwa pengguna juga diwajibkan membayar USD499 atau Rp7 juta untuk Starlink Kit. Pengguna akan mendapatkan router dan antena Wi-Fi, serta biaya tambahan untuk pengiriman dan pajak.

Jika dengan alasan apapun pengguna tidak bisa mendapatkan layanan ini, dana dapat dikembalikan sepenuhnya dan dapat memakan waktu hingga enam bulan untuk dikembalikan secara utuh.

Seperti diketahui, uji beta publik Starlink dimulai akhir tahun lalu untuk beberapa wilayah di AS, Kanada, dan Inggris. Dan saat ini sudah ada lebih dari 10.000 pelanggan yang menggunakan layanan tersebut dalam rentang tiga bulan.

Kini, ada lebih dari 1.000 satelit milik SpaceX di orbit. Tujuannya adalah untuk membangun jaringan satelit kecil yang dapat mengirimkan internet broadband ke lokasi yang sulit dijangkau.

Sudah dapat diorder di Indonesia

Bagi kalian yang juga penasaran dengan layanan Starlink ini, ternyata layanan ini sudah dapat dipesan untuk wilayah Indonesia lho. Tim Tek.id pun sudah mencoba untuk mendaftarkan diri untuk layanan tersebut. Dan ternyata kami bisa melakukan pendaftaran.

Namun, seperti dapat kalian lihat dari pesan di atas, meski sudah dapat melakukan pre-pendaftaran, tapi kami harus menunggu cukup lama untuk dapat menikmati jaringan tersebut. Soalnya, di Indonesia, Filipina, dan negara lain di Asia Tenggara baru akan dapat menikmati layanan tersebut pada 2022 mendatang.

Share
×
tekid
back to top