sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
Rabu, 13 Sep 2017 20:31 WIB

Sony tawarkan definisi baru menikmati TV pada layar OLED

Sony meyakini ini adalah masa depan home entertainment terbaik untuk Anda.

Ketika melihatnya pertama kali berada di tengah ruangan, saya cukup kagum bercampur aneh. Tampilan TV Bravia OLED ini seperti bingkai foto yang disandarkan pada kaki penopang. Saya makin yakin ketika melongok ke belakang. Benar saja, TV tersebut ditopang sebuah bidang yang merupakan sebuah subwoofer dan panel display. 

Kazuteru Makiyama, President Director of Sony Indonesia, menjelaskan bahwa Sony Bravia OLED dengan sistem operasi Android 7.0 yang diluncurkan hari kemarin, Rabu (13/9) mengedepankan kualitas gambar, performa audio yang baik serta desain ‘One Slate Concept’.

Kehadiran TV OLED Bravia adalah salah satu bentuk dedikasi Sony untuk memberikan pengalaman visual terbaru dengan kualitas gambar superior. Sony juga melihat perkembangan dunia HDR telah berkembang pesat, apalagi sejak hadirnya era layanan video streaming bertaraf 4K.

Tampilan layar TV OLED ini saya akui sangat mengagumkan, gambarnya sangat detail menampilkan kedalaman warna dan kontras yang baik. Hal ini berkat dukungan 4K HDR Prosesor X1 Extreme.

Dukungan teknologi mutakhir juga bisa dirasakan pada sektor audionya. TV OLED Bravia ini mampu memberikan suara surround berkat teknologi Acoustic Surface. Sayangnya, pihak Sony belum mau membocorkan harga produk terbarunya ini. “Harganya akan sangat kompetitif,” ujar Kazuteru.

Share
×
tekid
back to top