sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Rabu, 22 Sep 2021 16:05 WIB

Tips memilih smartphone sejutaan yang nyaman buat Netflix-an

Meski dibanderol sejutaan, OPPO A16 menawarkan fitur-fitur yang membuat pengalaman menonton layanan streaming Netflix jadi lebih seru.

Tips memilih smartphone sejutaan yang nyaman buat Netflix-an

Layanan streaming film kini menjadi hiburan utama bagi orang-orang, khususnya mereka yang terdampak pandemi. Tidak bisa keluar rumah atau melakukan seluruh aktivitas di rumah membuat kebutuhan hiburan meningkat, dan nonton film streaming adalah salah satu solusinya. Netflix adalah satu dari banyak platform streaming yang mengalami peningkatan pengguna sejak pandemi Covid-19 hadir di Indonesia. Platform tersebut kini menjadi platform bagi semua kalangan, baik yang menggunakan smart tv, laptop, ataupun smartphone

Tidak hanya nyaman memutar film di smartphone mahal, Netflix juga bisa dinikmati menggunakan smartphone entri sekalipun. Apalagi kalau ponsel tersebut menawarkan tampilan layar yang besar. OPPO A16 mungkin salah satunya. Ponsel ini dibanderol satu jutaan, tapi memiliki layar berukuran 6,52 inci, sehingga memberikan pengalaman yang lebih asyik untuk menonton film maupun drama favorit dengan tampilan yang cukup luas.

Layar luas dan nyaman

OPPO A16 hadir dengan panel layar HD+ serta rasio screen-to-body 88,7%. Cukup tinggi sehingga layarnya memberikan kesan full-view saat menonton konten Netflix. Dengan resolusi 1600 x 720 dan dukungan refresh rate 60Hz, pergerakan dalam film akan terasa mulus dan enak dipandang berkat dukungan fitur Eye Care. 

Selain visual yang apik, pengguna juga harus memikirkan masalah koneksi. Menonton konten via layanan streaming tentu membutuhkan koneksi yang stabil, agar pemutaran film tetap lancar dan tidak tersendat. Meski hanya sejutaan, smartphone OPPO ini sudah dibekali fitur untuk mengatasi hal tersebut.

Koneksi harus stabil

Smartphone ini dilengkapi fitur Dual Channel Acceleration, yang fungsi utamanya adalah menjaga koneksi agar tetap stabil. Fitur ini memungkinkan pengguna menggunakan jaringan WiFi dan data seluler bersamaan, untuk mendapatkan koneksi internet yang lancar. Bisa dikatakan, fitur cerdas ini memastikan perangkat tetap mendapatkan koneksi yang stabil dengan mendeteksi koneksi mana yang tetap kencang dan stabil. Dengan begitu, streaming film tidak akan terganggu oleh kendala jaringan atau sinyal. Pengguna hanya perlu mengaktifkan fitur Auto connect to the best Wi-Fi pada menu Wi-Fi - Advanced Setting - Wi-fi Assistant - Auto connect to the best Wi-Fi.

Bisa buat marathon

Fitur selanjutnya juga tak kalah penting adalah baterai. Sedang asyik marathon drama Korea yang aktornya ganteng terus harus terpotong karena baterai perangkat yang habis adalah momen yang mengesalkan. Dengan kapasitas baterai sebesar 5000mAh, sepertinya pengguna OPPO A16 tidak perlu merasakan hal tersebut. Pengguna OPPO A16 juga bisa memanfaatkan fitur Super Power Saving untuk memperpanjang daya tahan baterainya jika dirasa perlu. Namun, pastikan segala urusan pekerjaan diselesaikan terlebih dahulu ya.

Itu tadi fitur-fitur yang menjadikan OPPO A16 sebagai salah satu perangkat yang dibanderol Rp1 jutaan, yang bisa dipakai menonton Netflix seharian dengan lancar.

Editor
Share
×
tekid
back to top