sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
Selasa, 21 Mar 2023 10:32 WIB

Sepeda listrik Acer dilengkapi AI dan jarak hingga 113 km

Acer baru saja mengumumkan sepeda listrik baru dengan teknologi kecerdasan buatan (AI) dengan bobot hanya 16 kg.

Sepeda listrik Acer dilengkapi AI dan jarak hingga 113 km

Salah satu perusahaan perusahaan PC terkenal, Acer, telah membuat terobosan ke pasar sepeda listrik dengan pengembangan kendaraan roda dua bernama. Acer ebii adalah sepeda listrik ringan yang dirancang untuk perkotaan dan dilengkapi dengan fitur kecerdasan buatan (AI) yang dapat mempelajari preferensi pribadi pengendara. Ebii juga dapat berpindah gigi secara otomatis tergantung pada kondisi jalan untuk perjalanan perkotaan yang optimal.

Acer ebii memiliki berat hanya 16 kilogram dan lebih ringan dari kebanyakan sepeda listrik. Dilansir dari Gizmochina (21/3), sepeda ini dapat mencapai kecepatan maksimum sekitar 32 km/jam dan jangkauan sekitar 113 km. Kendaraan itu ini dapat terisi penuh dalam waktu 2,5 jam dan menariknya, adaptor charger-nya juga dapat digunakan untuk mengisi daya laptop atau ponsel.

Ebii memiliki aplikasi pendamping yang diberi nama ebiiGO. Ini menyediakan informasi penggunaan baterai, rute yang direkomendasikan, dan pemeriksaan kecepatan. Pengguna juga dapat mengunci dan membuka kunci sepeda listrik tersebut melalui aplikasi. Acer ebii juga akan mengunci secara otomatis setiap kali ponsel yang dihubungkan tidak berada di dekatnya. Ada juga alarm anti maling di ebii, sebagai fitur keamanan tambahan.

Mekanisme canggih ebii juga mencakup sensor deteksi tabrakan, ban tanpa udara, dan lampu di segala arah. Sayangnya belum ada informasi lebih lanjut mengenai harga sepeda listrik buatan Acer tersebut. Acer berharap dapat memberikan harga yang kompetitif untuk sepeda listrik ini sebagai pemain baru di pasar.

Share
×
tekid
back to top