sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
Selasa, 19 Jun 2018 17:17 WIB

Sensor kamera Canon ini lebih besar dari kamera DSLR

Canon mengumumkan mereka sedang mengembangkan sensor CMOS terbesar di dunia, sekitar 40 kali lebih besar dibandingkan dengan sensor CMOS full-frame

Sensor kamera Canon ini lebih besar dari kamera DSLR

Pada tahun 2010, Canon mengumumkan mereka sedang mengembangkan sensor CMOS terbesar di dunia, sekitar 40 kali lebih besar dibandingkan dengan sensor CMOS full-frame. Dilansir dari DP Review (18/6), kini pabrikan asal Jepang tersebut menambahkan rincian lebih jauh dalam proyek tersebut, termasuk sebuah diskusi penerapannya di dunia nyata.

Sementara sensor full-frame 35 mm memiliki ukuran 36 x 24 mm, sensor baru buatan Canon berukuran sekitar 200 x 200 mm. Canon memberikan sedikit detil seputar beberapa tantangan yang disajikan oleh sensor besar dan bagaimana dia dapat mengatasinya.

“Meningkatkan ukuran sensor CMOS dapat mengatasi masalah seperti distorsi dan penundaan transmisi perubahan sinyal listrik menjadi cahaya, selain memanfaatkan rangkaian pemrosesan paralel, kami juga menggunakan keandalan dengan metode transfer itu sendiri,” Kata Canon.

Mengatasi masalah ini memungkinkan pembacaan yang relatif cepat dari piksel besar pada sensor, yang memungkinkannya agar merekam video pada 60 fps dalam kondisi pencahayaan minim atau sekitar 0,3 lux. Keadaan tersebut sama minimnya dengan pencahayaan pemandangan malam hari yang diterangi oleh bulan.

Perusahaan tersebut mengatakan bahwa sensor ini telah digunakan oleh Observatorium Kiso Jepang untuk merekam video pertama meteor yang sebelumnya terlalu redup untuk direkam. Ini memungkinkan analisa frekuensi meteor, memberikan bukti pendukung untuk model teoritis perilaku meteor.

Canon juga menginformasikan sensor yang memiliki kepekaan cahaya ultra tinggi tersebut dapat digunakan untuk berbagai aplikasi lain yang membutuhkan video dalam kondisi cahaya sangat minim, seperti mempelajari perilaku hewan nokturnal atau merekam video aurora. Berikut adalah perbandingan ukuran sensor CMOS terbesar Canon dengan kamera DSLR:

Tag
Share
×
tekid
back to top