sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Rabu, 20 Okt 2021 07:54 WIB

Saham Xiaomi naik 5% usai umumkan produksi mobil listrik 2024

CEO Xiaomi Lei Jun dalam acara investor mengungkapkan perusahaan akan memproduksi mobil listrik sendiri secara massal pada paruh pertama 2024.

Saham Xiaomi naik 5% usai umumkan produksi mobil listrik 2024

CEO Xiaomi Lei Jun belum lama ini mengungkapkan perusahaan akan memproduksi mobil listrik sendiri secara massal pada paruh pertama 2024. Pernyataan tersebut dilontarkan selama acara investor dan sudah dikonfirmasi oleh perusahaan.

Tidak lama setelah pernyataan tersebar, saham Xiaomi di Hong Kong melonjak lebih dari 5%, seperti dilaporkan oleh CNBC (20/10). Selama setahun terakhir, perusahaan memang dirumorkan akan memproduksi mobil listriknya sendiri.

Pada Maret lalu, Xiaomi mengumumkan akan menginvestasikan USD10 miliar untuk bisnis selama 10 tahun ke depan. Rumor juga semakin diperkuat setelah Xiaomi diketahui mendaftarkan bisnis kendaraan listrik, Xiaomi EV Inc.

Lonjakan saham ini menunjukkan pasar mobil listrik di Tiongkok tidak main-main. Pasar tersebut kini menjadi lebih ramai, dengan hadirnya pemain baru di luar produsen khusus mobil. Pasar juga dilaporkan mendapat dukungan pemerintah selama beberapa tahun terakhir sehingga membantu industri tumbuh. Meskipun dukungan mulai berkurang, namun pasar masih tetap tumbuh seperti dikutip dari Gizmochina.

Menurut firma riset Canalys, sebanyak 1,9 juga mobil listrik akan dijual di Tiongkok pada 2021, naik 51% dari tahun ke tahun. Hadirnya mobil listrik Xiaomi pada 2024 akan berhadapan dengan pesaing antara lain BYD, Nio, Xpeng, serta Tesla.

Di samping itu pada Januari lalu, perusahaan raksasa Baidu juga meluncurkan perusahaan mobil listriknya sendiri dan bahkan mempekerjakan seorang CEO untuk memimpin bisnis tersebut sebulan kemudian.

Share
×
tekid
back to top