sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Jumat, 24 Mar 2023 17:13 WIB

Proyeksi Facebook di 2023: Fokus kembangkan AI

Setelah menghasilkan dua milyar pengguna harian, Facebook mengumumkan menginvestasikan sumber daya mereka untuk mengembangkan AI-nya jauh lebih canggih.

Proyeksi Facebook di 2023: Fokus kembangkan AI

Pieter Lydian, Country Managing Director Facebook Indonesia mengumumkan kecerdasan buatan (AI) sebagai salah satu dari tiga prioritas utama perusahaan untuk pengguna Tanah Air di tahun 2023. Hal ini diungkapkan setelah platform mencatat total pengguna harian dua miliar, yang menjadi tonggak sejarah baru bagi perusahaan naungan Meta tersebut.

Pertumbuhan jumlah pengguna Facebook sekaligus menandai perubahan preferensi pengguna Facebook selama beberapa tahun terakhir. Menurut Pieter, sekarang platform tidak hanya menjadi wadah untuk berinteraksi dengan rekan dan keluarga, "Tapi juga dengan kreator dan komunitas yang spesifik dengan minat mereka.

Untuk terus mendorong hal itu, Facebook menginvestasikan sumber daya mereka untuk mengembangkan AI-nya jauh lebih canggih. Bukan hal baru, AI sebenarnya sudah lama ada di dalam platform. Namun dengan kapabilitas yang semakin canggih dan terpercaya, Facebook dapat memahami preferensi pengguna dan memberikam rekomendasi konten yang lebih personal dan spesifik.

AI di Facebook juga ditujukan untuk membantu mengidentifikasi akun dan konten yang tidak sesuai dengan standar komunitas sehingga membangun ekosistem yang aman dan positif. Meski demikian, dalam hal ini, AI harus berjalan berdampingan dengan manusia untuk menindaklanjuti lebih lanjut konten yang sudah diidentifikasi oleh AI.

"Dia (AI) belum oaham konteks mana yang berita, mana yang benar-benar ini (melanggar). Nah, di situlah datang human review," kata Head of Communication Meta Putri Silalahi, "AI-nya kita kembanhkan biar semakin pintar, tapi di waktu yang bersamaan ada lapisan kedua yang berarti masih menggunakan manusia."

Dengan terus mengembangkan teknologi Al, Facebook berharap dapat memberikan pengalaman terbaik bagi penggunanya.

Share
×
tekid
back to top