sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
Selasa, 09 Jul 2019 14:29 WIB

Proyek panel surya terbesar di Abu Dhabi siap digunakan

Abu Dhabi akhirnya mengaktifkan proyek panel surya tunggal yang diklaim sebagai yang terbesar di dunia. Proyek ini menawarkan kapasitas daya sebesar 1.177 gigawatt.

Proyek panel surya terbesar di Abu Dhabi siap digunakan
Source: EWEC

Abu Dhabi akhirnya berhasil mengklaim gelar proyek panel surya tunggal terbesar di dunia. Hal ini lantaran panel surya terbesar tersebut sudah mulai aktif beroperasi. Panel ini kabarnya memiliki kapasitas 1.177 gigawatt yang bahkan melampaui Mohammed bin Rashid Al Maktoum Solar Park. Taman tersebut diketahui memiliki kapasitas 5.000 megawatt. 

Dilansir dari NewAtlas (9/7), ada perbedaan mencolok antara Solar Park dengan proyek tenaga surya tunggal ini. Solar Park, sebagaimana namanya, merupakan area yang didedikasikan untuk memproduksi tenaga surya, dengan koneksi grid. Di sini bermacam-macam kepentingan, baik bisnis maupun pemerintah dapat mengaturnya secara mandiri, sambil memanfaatkan infrastruktur yang dipakai bersama itu. 

Lain halnya dengan proyek tenaga surya tunggal ini. Sesuai namanya, proyek ini hanya mencakup satu situs di lokasi itu saja. Itulah mengapa proyek ini disebut proyek tenaga surya tunggal terbesar di dunia saat ini, walaupun pada dasarnya masih ada banyak Solar Park yang lebih besar, seperti di India dan Cina. Yang terpenting dari proyek ini adalah output yang sangat besar. Untuk diketahui, proyek yang digagas di Abu Dhabi itu menggunakan 3,2 juta panel surya. 

Proyek yang sebenarnya bernama Noor Abu Dhabi itu terletak di Sweihan, sekitar 100 km dari Abu Dhabi. Proyek ini merupakan hasil kerjasama Perusahaan Air dan Listrik Emirates (EWEC), Marubeni Corporation asal Jepang dan JinkoSolar, manufaktur panel surya terbesar di dunia. Dikatakan bahwa proyek ini mampu memasok daya untuk sekitar 90 ribu orang. Harapannya, tingkat emisi CO2 di Abu Dhabi dapat berkurang sebesar satu juta ton metrik, atau setara dengan menghapus 200 mobil dari jalanan Abu Dhabi. 

Untuk diketahui, nantinya orang yang ingin menggunakan tenaga dari panel surya ini akan dikenai biaya. Namun harga yang dibanderol sangat terjangkau. Pengguna layanan tersebut nantinya hanya perlu membayar 2,42 sen per kwh. 

Share
×
tekid
back to top