sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
Sabtu, 19 Okt 2019 11:23 WIB

Pengguna iPhone bisa simpan foto dengan resolusi asli di Google Photos

Seorang pengguna Reddit berhasil menemukan celah di Google Photos yang memungkinkan pengguna iPhone untuk menyimpan foto mereka dengan resolusi asli.

Pengguna iPhone bisa simpan foto dengan resolusi asli di Google Photos
Source: Google

Google Photos menjadi salah satu alternatif penyimpanan foto bagi pengguna Android. Foto ini nantinya akan disimpan di cloud sehingga mampu menyediakan lebih banyak ruang di smartphone. Tidak menutup kemungkinan juga, para pengguna iPhone dapat menggunakan layanan dari Google ini. 

Untuk diketahui, ada dua jenis penyimpanan yang disediakan Google. Pertama, bersifat gratis. Model ini hanya mendukung penyimpanan foto dengan resolusi yang terbatas. Hal ini dilakukan untuk menghemat ruang penyimpanan pengguna di penyimpanan awan itu. 

Sementara yang lainnya, merupakan model yang memungkinkan pengguna untuk menyimpan foto dengan resolusi asli ketika foto diambil. Namun untuk mendapatkan keistimewaan ini, pengguna layanan Google Photos harus membayar untuk mendapatkan memori penyimpanan tambahan. 

Namun tampaknya ada sebuah celah yang dapat membuat para pengguna iPhone untuk menyimpan foto di Google Photos dengan resolusi aslinya. Ini menjadi salah satu keuntungan bagi pengguna iPhone, ketimbang mereka yang memakai Google Photos dari smartphone Android. 

Hal itu ditemukan oleh pengguna Reddit dengan nama u/stephenvsawyer. Dilansir dari Ubergizmo (19/10), ia mengungkapkan adanya celah bagi pengguna iPhone untuk memanfaatkan hal tersebut. Menurutnya, hal ini terjadi lantaran Apple menggunakan format HEIC pada foto iPhone. Sementara pengguna Android akan menggunakan format JPG. 

Untuk diketahui, HEIC (High Efficiency Image Container) merupakan sebuah format foto dengan memori yang jauh lebih kecil dari JPG dalam resolusi yang sama. Kendati irit memori, namun belum banyak dukungan aplikasi yang mendukung format ini. Karena itulah perangkat Apple akan langsung mengkonversi format ini menjadi JPG ketika foto dikirimkan melalui aplikasi lain. Karena kecilnya memori yang dibutuhkan format HEIC, pengguna iPhone dapat menyimpan foto dengan resolusi maksimal mereka. 

Kendati begitu, setiap video yang disimpan di Google Photos, baik dari iPhone maupun Android, akan sama-sama diturunkan ke resolusi 1080p. 

Share
×
tekid
back to top