sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
Senin, 25 Mar 2019 19:53 WIB

Nintendo bakal luncurkan 2 model baru Switch

Nintendo dikabarkan akan meluncurkan dua model terbaru Switch, dengan satu varian dianggap lebih murah.

Nintendo bakal luncurkan 2 model baru Switch
Source: iMore

Nintendo dikabarkan sedang mengerjakan dua versi Switch terbaru yang akan dirilis pada musim panas ini. Dilansir dari The Verge (25/3), Laporan The Wall Street Journal menyebutkan bahwa Nintendo akan memiliki satu varian yang lebih murah dan varian lain akan memiliki fitur yang disempurnakan untuk para gamer avid.

Kabarnya untuk model yang lebih murah akan menghilangkan fitur getaran. Hal ini menunjukkan bahwa konsol tersebut tidak akan memiliki pengendali Joy-Con yang bisa dilepas. Kemungkinan konsol tersebut akan bisa dianggap sebagai penerus 3DS. Sebelumnya juga dilaporkan bahwa Nintendo berencana untuk merilis Switch yang lebih kecil karena berfokus pada portabilitas.

Sayangnya belum terdapat informasi lebih rinci terkait Switch model kelas atas ini. Namun, diperkirakan Switch tersebut akan memiliki peningkatan kinerja. Misalnya peningkatan prosesor dari prosesor Tegra X1 Nvidia yang sudah berusia empat tahun. Terdapat laporan juga bahwa Nintendo bekerja sama dengan Sharp untuk menyuplai layar pada Switch terbaru ini.

Diperkirakan Nintendo akan mengumumkan konsol Switch terbarunya pada bulan Juni di ajang E3, dan beberapa bulan kemudian meluncurkan konsol tersebut. Sayangnya hingga saat ini pihak Nintendo belum ada yang mau berkomentar terkait hal tersebut. Sementara itu, Switch telah menjadi konsol yang mencapai kesuksesan besar untuk Nintendo. Diklaim konsol Switch telah terjual lebih dari 32 juta unit di seluruh dunia dalam waktu kurang dari dua tahun. Angka tersebut diklaim dua kali lipat lebih banyak dibandingkan penjualan seumur hidup Wii U.

Share
×
tekid
back to top