sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
Kamis, 12 Jul 2018 11:16 WIB

Nikon setop produksi semua seri mirrorless Nikon 1

Nikon memutuskan untuk menghentikan produksi jajaran Nikon 1 yang menjadi seri kamera mirrorless pertamanya

Nikon setop produksi semua seri mirrorless Nikon 1
(Foto: Digital Trends)

Nikon memutuskan untuk menghentikan produksi jajaran Nikon 1. Kamera mirrorless besutan Nikon itu kini dihapus dari laman resmi Nikon Jepang dimana perusahaan berasal. Artinya pengguna tak bisa lagi mendapatkan kamera tersebut melalui laman resmi Nikon.

Kepada DPReview, Nikon akhirnya memberikan konfirmasi. Perusahaan menegaskan bahwa seluruh seri Nikon 1 telah berakhir. "Kamera seri Nikon 1 kamera, lensa dan aksesorinya tidak lagi dalam produksi," kata Nikon.

Produsen kamera ternama itu memang belum meraup kesuksesan di ranah mirrorless. Padahal Nikon telah melakukan berbagai upaya untuk bersaing bersama Sony, Panasonic, Olympus, dan perusahaan spesialis mirrorless lainnya dengan meluncurkan jajaran Nikon 1. Sayangnya upaya itu tak membuahkan hasil sesuai harapan perusahaan.

Spekulasi terkait 'kematian' jajaran Nikon 1 telah berkembang sejak tahun 2016. Namun demikian perusahaan tak pernah memberikan penjelasan dan menanggapi spekulasi tersebut.

Terakhir kali Nikon memperbarui jajaran Nikon 1 dengan meluncurkan J5 pada April 2015. Kala itu, produk tersebut bahkan tampak paling menarik ketimbang seri lainnya. Namun kamera tersebut gagal menarik minat konsumen karena harganya yang mahal, sensor yang lebih kecil dibanding kompetitor, serta skema penamaannya yang membingungkan.

Namun meskipun ada jeda cukup lama, Nikon dilaporkan akan mengatur ulang mirrorless-nya. NikonRumors mengatakan bahwa perusahaan akan memperkenalkan dua kamera mirrorless full-frame setelah akhir bulan ini. Wajar untuk mengatakan kamera itu akan menutupi kekurangan sensor pada jajaran Nikon 1.

Akan tetapi Nikon tetap perlu menyusun strategi yang menarik dan cocok untuk menyaingi kompetitor. Pasalnya, menyaingi Sony di ranah mirrorless bukanlah tantangan yang kecil. Sony sejauh ini dinilai unggul dimana harga kamera mirrorless-nya tidak begitu mahal serta punya fitur mumpuni.

Share
×
tekid
back to top