sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
Jumat, 01 Nov 2019 11:26 WIB

Netflix akan luncurkan podcast dengan jalan cerita khusus

Netflix bukan pertama kalinya meluncurkan podcast. Namun ini pertama kalinya Netflix menghadirkan podcast dengan jalan cerita khusus.

Netflix akan luncurkan podcast dengan jalan cerita khusus
Source: Google

Netflix mulai melebarkan layanan di luar konten video. Perusahaan tersebut belum lama ini mengumumkan berencana meluncurkan tayangan berjudul The Only Podcast Left. Tayangan ini merupakan tayangan fiksi pendamping untuk acara zombie apokaliptik Daybreak. 

Untuk diketahui, tayangan podcast ini akan menggunakan lokasi pada serial Daybreak. Secara keseluruhan, podcast baru dari Netflix tersebut akan bercerita mengenai sekelompok remaja yang menggunakan podcast selama masa apokaliptik itu. Untuk saat ini, The Only Podcast Left akan tersedia di Spotify hingga 12 Desember tahun ini. Kabarnya Netflix akan meluncurkan tayangan tersebut di platform lain setelah ini. 

Sebenarnya Netflix sudah membuat podcast pendamping untuk beberapa acaranya, misalnya latar belakang Stranger Things, dan podcast berjudul You Can’t Make This Up. Podcast ini menceritakan bagaimana para pembuat film di Netflix berusaha menciptakan drama kriminal mereka. 

Bukan hanya Netflix, beberapa layanan lain juga mulai menjajal konten serupa. Di antaranya ada HBP yang membuat tayangan podcast sebagai cerita pendamping Chernobyl atau CBS Studios yang berencana untuk merilis podcast pendamping untuk film Star Trek. 

Ide besar dari ekspansi bisnis ini sebenarnya untuk memberikan layanan lebih kepada para penggemarnya. Tak hanya itu, layanan ini juga diberikan untuk memberi kesempatan kepada penggemarnya untuk mempelajari lebih lanjut mengenai proses di balik tayangan favorit mereka. 

Netflix tampaknya ingin memperluas jagat naratif yang eksklusif. Tidak hanya itu, podcast disebut lebih memiliki keunggulan ketimbang produksi video. Produksi podcast dinilai lebih murah dan lebih mudah serta memakan waktu lebih sedikit ketimbang produksi video. 

Share
×
tekid
back to top