sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
Kamis, 19 Apr 2018 16:33 WIB

MSI luncurkan laptop gaming pakai prosesor Intel Coffee Lake

Hari ini MSI menghadirkan jajaran laptop gaming terbaru di Indonesia, salah satunya menggunakan prosesor Intel Core i9 generasi terbaru

MSI luncurkan laptop gaming pakai prosesor Intel Coffee Lake

Hari ini (19/4), MSI baru saja meluncurkan aneka laptop gaming terbaru mereka yang ditenagai oleh prosesor Intel Core generasi ke-8 (Coffee Lake) di Indonesia. Jajaran laptop gaming tersebut adalah MSI GS65 Stealth Thin, MSI GT75 Titan, MSI GE Raider RGB Edition, MSI GP63, dan MSI GL63.

Pada acara peluncuran tersebut, MSI menyatakan selalu berusaha memenuhi keinginan para penggemar merek laptop gaming ini. Salah satunya adalah dengan terus berinovasi dalam produk laptop gaming mereka.

“MSI mulai menyajikan laptop gaming untuk para penggemar gim sudah sejak 10 tahun yang lalu,” kata MSI Regional Marketing Manager, Green Lin. ”Semenjak saat itu, kami berkomitmen menghadirkan produk yang tidak kenal kompromi dalam hal gaming.”

MSI GS65 Stealth Thin

Laptop gaming ini menonjolkan desain yang lebih elegan dan dinamis dibandingkan dengan pendahulunya. MSI menginformasikan bahwa warna aksen emas pada laptop ini menjadikan kesan mewah dan bergaya.

Dari sisi teknis, GS65 diklaim sebagai laptop gaming pertama yang menghadirkan refresh rate layar 144 Hz dan response time 7ms serta ukuran bezel 4,9 mm. Perangkat ini menggunakan kartu grafis Nvidia GTX 1060 dan GTX 1070 dengan prosesor Intel Core i7 generasi ke-8. Tidak ketinggalan pula sistem pendingin MSI Cooler Boost yang menjadikan laptop ini menghasilkan suhu optimal.

Keyboard GS65 Stealth Thin menggunakan SteelSeries RGB yang tombolnya dapat diatur sesuai keinginan. Selain itu, tersedia Dragon Center 2.0 dengan Gaming Mode yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan performa sistem dan pencahayaan keyboard pada gim tertentu.

MSI GE63 Raider RGB Edition

Terinspirasi dari mobil sport, laptop ini menghadirkan pencahayaan RGB pada cover atas yang disebut Mystic Light. Selain itu, ada pula per-key RGB keyboard dari SteelSeries seperti genrasi pendahulunya. Saya menyukai cara MSI menerapkan pencahayaan Mystic Light karena membuat cover atas GE Raider terlihat seolah-olah ada air yang mengalir.

GE63 Raider RGB Edition ditenagai oleh Intel Core i7 generasi ke-8 dan grafis Nvidia Geforce GTX 1070. Demi menyeimbangkan performa tingginya, MSI menyatakan bahwa laptop ini dilengkapi pula dengan Cooler Boost 5, sistem pendingin dual fans dan tujuh heat pipe yang memberikan kestabilan saat digunakan. Kelengkapan lainnya dari GE63 Raider RGB Edition adalah software Nahimic 3, Killer Networking, Bluetooth 5.0, dan 2 slot memori DDR4-2400 dengan kapasitas hingga 32 GB.

MSI GT75 Titan

Nah, kalau yang ini adalah yang menjadi primadona dari laptop gaming yang diluncurkan hari ini lantaran ditenagai oleh prosesor Intel Core i9 generasi ke-8. Namun ada juga yang didukung oleh prosesor Intel Core i7 generasi ke-8, yaitu GT75 Titan 8RF. Dengan adanya kedua model dari GT75 Titan, maka akan memudahkan para gamer untuk menentukan tipe yang paling sesuai dengan kebutuhannya.

Dari segi keyboard, MSI GT75 Titan ini dilengkapi dengan Rapid Mechanical RGB yang telah menjadi ikon pada produk andalan GT semenjak pertama kali diluncurkan. Inovasi tersebut menghadirkan feedback dan tactile response yang lebih optimal serta mendukung gerakan yang cepat dan responsif.

Selain 10 Gbps Killer Ethernet, GT75 juga dilengkapi dengan koneksi nirkabel yang disempurnakan ke Killer Wireless-AC 1550 terbaru. Dengan menggandakan kecepatan Wi-Fi 802.11ac standar.

MSI GP63 Leopard

Laptop gaming ini dilengkapi dengan prosesor Intel Core generasi ke-8 serta ditenagai dengan kartu grafis Nvidia Geforce. GP63 Leopard dinyatakan mampu menghadilkan performa 20 persen lebih baik dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Tidak ketinggalan pula RAM DDR4, NVME SSD Storage, dan USB 3.1 Gen 2 yang siap memenuhi kebutuhan para gamer.

Dari sisi layar, MSI GP63 Leopard dilengkapi dengan panel 120 Hz serta response time 3ms. Tidak ketinggalan pula Cooler Boost 5 untuk sistem pendinginan. Keyboard yang digunakan adalah SteelSeries RGB dan fitur lainnya mencakup Killer gaming LAN, Killer Shield, Giant Speaker, dan software Nahimic 3 dan Dragon Center 2.0.

MSI GL63

Ditargetkan untuk gamer mainstream, GL63 hadir dengan prosesor Intel Core 17 dan i5 generasi ke-8. Laptop ini dilengkapi dengan keyboard SteelSeries berpencahayaan satu warna. Tidak luput pula sistem pendingin Cooler Boost 5 dan Giant Speaker. Dari sisi software, MSI GL63 dilengkapi dengan pula Nahimic 3.0 dan Dragon Center 2. Dragon Center terbaru ini menghadirkan Gaming Mode eksklusif, One-Click Free Up Memory, dan tampilan antarmuka pengguna baru.

Soal harga, MSI membanderol GS65 Stealth Thin mulai Rp31.999.000, GE63 Raider RGB Edition mulai dari Rp24.999.000, GT75 Titan mulai dari Rp42.999.000, GP63 Leopard mulai dari Rp15.999.000, dan GL63 mulai dari Rp10.999.000.

Share
×
tekid
back to top