sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
Senin, 14 Sep 2020 13:12 WIB

Kapan iPhone 12 meluncur?

Apple akan meluncurkan iPhone 12 tahun ini. Kendati begitu, tanggal peluncuran itu masih menjadi misteri, apalagi setelah Apple mengkonfirmasi penundaan tanpa memberi detail lebih lanjut.

Kapan iPhone 12 meluncur?
Source: Standford Arts Review

Menjelang akhir tahun ini, beberapa vendor smartphone sudah bersiap untuk memperkenalkan produk pamungkas mereka. Salah satunya adalah Apple. Ya, kalau mengacu pada tradisi Apple sejak tahun 2012, produk terbaru iPhone diperkenalkan setiap bulan September, meskipun ada kalanya di tengah tahun Apple memberikan satu atau dua produk lain. 

Sampai saat ini, Apple masih belum meluncurkan iPhone terbaru. Sambil menunggu kedatangan smartphone yang diprediksi hadir dengan nama iPhone 12 Series ini, ada beberapa hal yang wajib diketahui terkait iPhone terbaru ini. 

Line up
Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, Apple bakal meluncurkan empat model sekaligus. Kombinasinya, dua model biasa, dan dua model Pro. Ukuran layarnya juga berbeda antara model standar dengan model Pro. 

Keempat iPhone ini akan hadir dengan tiga ukuran berbeda. iPhone 12, yang merupakan versi standar, memiliki layar berukuran 5,4 inci dan 6,1 inci. Sementara versi Pro memiliki ukuran 6,1 inci dan paling besar 6,7 inci. 

Skema penamaan yang digunakan akan mirip dengan iPhone 11, di mana ada versi standar, Pro dan Pro Max. Nah, di iPhone 12 skema penamaan itu akan menjadi iPhone 12 untuk layar 5,4 inci, iPhone 12 Plus untuk versi standar dengan layar 6,1 inci, iPhone 12 Pro untuk versi tinggi dengan layar 6,1 inci dan iPhone 12 Pro Max yang memiliki ukuran layar 6,7 inci. 

Sayangnya skema penamaan ini baru sebatas prediksi saja. Belum ada konfirmasi resmi yang dikeluarkan Apple. Tentunya, kita akan mengetahuinya ketika perangkat ini diluncurkan dalam sebuah acara online. 

Desain dan Fitur
Secara keseluruhan, desain iPhone 12 Series akan membawa kembali ingatan kita pada iPhone 4 atau iPad Pro. Bagian sisinya berbahan metal stainless steel, lengkap dengan nuansa datar pada bagian ini. Sementara sisi depan dan belakang akan menggunakan material kaca. 

Sebuah render pernah beredar untuk menunjukkan ketebalan iPhone 12 Series. Render itu mengklaim kalau iPhone 12 Pro Max akan memiliki ketebalan 7,4mm. Ukuran ini sedikit lebih kecil dari iPhone 11 Pro Max yang memiliki ketebalan 8,1mm. 

Sementara bagian belakangnya, terutama pada bingkai kamera akan mirip seperti iPhone 11 Series, terdapat bingkai besar kotak dengan susunan kamera yang unik. Nah, versi Pro ini akan memiliki sensor tambahan di bagian belakang, yakni LiDAR. 

iPhone 12 versi Pro dilengkapi dengan sensor LiDAR

Keberadaan LiDAR menjanjikan sejumlah fitur baru di iPhone 12 Series. Pada dasarnya, LiDAR bisa membuka kesempatan untuk pengenalan ruangan yang lebih baik, meningkatkan pengalaman Augmented Reality dan tentunya membantu mendapatkan fokus kamera dengan cepat. 

Dan perlu diketahui juga, kalau Apple sepertinya akan tetap mempertahankan port Lightning untuk akses pengisian daya. Kendati di Eropa ada gerakan untuk menggunakan USB Type-C untuk perangkat mobile, Apple tampaknya belum terlalu terganggu dengan hal itu. 

Semua iPhone terbaru ini diduga kuat akan menggunakan chip A14 Bionic. Meski menggunakan prosesor yang sama, namun masing-masing versi akan hadir dengan kapasitas RAM. Versi standar diduga akan hadir dengan RAM 4GB, sementara versi kedua versi Pro akan memiliki RAM 6GB. Tidak hanya itu, layar versi Pro sudah mendukung refresh rate 120Hz. Apple menyebutnya dengan ProMotion Display. 

Yang pasti, kali ini perangkat iPhone akan bisa terhubung ke jaringan 5G. 

Tanggal peluncuran
Belum diketahui dengan pasti kapan Apple akan meluncurkan iPhone 12 Series. Sebelumnya, Apple sudah pernah mengkonfirmasi penundaan peluncuran itu. Kemungkinan penundaan ini dipengaruhi karena Covid-19 di kawasan Asia, yang notabene menjadi tempat manufaktur iPhone. 

Untuk diketahui, Apple sebelumnya direncanakan akan meluncurkan iPhone 12 Series pada 15 September mendatang. Namun dengan konfirmasi yang diberikan Apple, kemungkinan besar peluncuran iPhone 12 baru akan terjadi pada pekan kedua Oktober mendatang. 
 

Share
×
tekid
back to top