sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
Kamis, 28 Nov 2019 12:26 WIB

Jualan melalui medsos jadi mudah berkat RateS

RateS diluncurkan sebagai social commerce platform, memungkinkan partner reseller memanfaatkan media sosial mereka untuk memulai bisnis online dengan brand sendiri.

Jualan melalui medsos jadi mudah berkat RateS
Source: RateS

RateS resmi dirilis sebagai social commerce platform di Indonesia. Layanan ini memungkinkan mitra reseller RateS bisa memanfaatkan media sosial mereka untuk memulai bisnis online dengan brand sendiri, tanpa memerlukan modal ataupun inventaris. Inovasi RateS diharapkan mampu menciptakan 500.000 wirausaha pada tahun 2020.

"Kami melihat bagaimana internet dapat memberdayakan dan meningkatkan pertumbuhan bisnis. Oleh karena itu, kami ingin peluang ini dapat dimanfaatkan oleh sebanyak mungkin wirausahawan. Walaupun saat ini banyak platform e-commerce dan media sosial di Indonesia, namun keterbatasan modal dan waktu menjadi kendala yang sering dirasakan oleh mereka yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan. RateS hadir dan memberikan solusi. Melalui aplikasi RateS, setiap partner reseller dapat memulai bisnis online tanpa memerlukan modal atau memiliki inventaris apa pun, yang biasanya menjadi halangan utama untuk memulai bisnis," kata CEO dan Co-Founder RateS, Jake Goh. 

RateS menghadirkan end-to-end service bagi partner reseller dengan menyediakan pilihan produk-produk berkualitas dari dalam dan luar negeri. Jadi, mereka bisa menelusuri katalog dan memilih produk mana pun yang mereka ingin jual ke dalam toko online mereka. 

Melalui fitur Shoplink, partner reseller juga bisa membagikan link toko mereka setelah menambahkan produk ke dalam tokonya. Kemudian, saat terjadi transaksi jual beli antara partner reseller dengan pelanggan, RateS akan membantu mengirimkan produk tersebut ke alamat tujuan melalui jasa pengiriman barang terpercaya.

RateS telah bekerja sama dengan JNE dan Sicepat untuk jasa pengiriman barang. Perusahaan juga mengungkapkan, partner reseller akan memegang kendali penuh atas tokonya. Mereka dapat menentukan sendiri keuntungan dan melakukan negosiasi dengan pelanggan. Selain itu, RateS juga menerima berbagai macam jenis pembayaran: transfer bank, gerai Alfamart, cash on delivery, kartu kredit, e-wallet (DANA, OVO, LinkAja) dan lainnya.

Share
×
tekid
back to top