sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
Jumat, 02 Okt 2020 09:40 WIB

Jaring talenta digital, Indosat Ooredoo gelar Virtual Hackathon

Indosat Ooredoo Virtual Hackathon ditujukan untuk mendorong talenta muda Indonesia dalam menciptakan solusi inovatif bagi berbagai masalah di Indonesia.

Jaring talenta digital, Indosat Ooredoo gelar Virtual Hackathon

Pandemi Covid-19 yang melanda berbagai negara mendorong transformasi teknologi dan inovasi. Oleh karena itu, perubahan dan adaptasi teknologi serta inovasi sangat diperlukan. Menjawab tantangan tersebut, Indosat Ooredoo meluncurkan program Indosat Ooredoo Virtual Hackathon.

Program Virtual Hackathon ditujukan untuk mendorong talenta muda Indonesia dalam menciptakan solusi inovatif bagi berbagai masalah di Indonesia. Setelah sukses pada penyelenggaraan pertama tahun lalu, Hackathon yang kedua kalinya ini, diselenggarakan dengan menyesuaikan situasi saat menghadapi Pandemi Covid-19, sehingga diselenggarakan secara virtual.

“Indosat Ooredoo terus berkomitmen untuk menemukan bakat-bakat talenta muda Indonesia di bidang digital dan inovasi, meskipun di tengah pandemi melalui program Virtual Hackathon yang kami luncurkan pada hari ini. Program ini merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) Indosat Ooredoo dalam mendukung pengembangan komunitas melalui berbagai aktivitas yang berkaitan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs – Sustainable Development Goals),” kata Director & Chief Strategy and Innovation Officer Indosat Ooredoo, Arief Musta’in.

Berbeda dengan Hackathon sebelumnya, Hackathon tahun ini menggabungkan tiga program sekaligus yaitu Global Goals Jam, HackData, dan SheHack. Batas waktu pendaftaran dan pengumpulan proposal dimulai 1 Oktober hingga 30 Oktober 2020. Finalis program ini akan mendapatkan coaching dan mentoring selama kurang lebih 2 minggu pada November untuk kemudian dipilih masing-masing tiga pemenang dari setiap program yang akan diumumkan pada Desember 2020.

Sebagai informasi, program Virtual Hackathon ini dapat diikuti oleh seluruh warga negara Indonesia yang berusia maksimal 40 tahun, baik secara individu maupun tim yang terdiri dari tiga orang. Informasi lebih lanjut dapat dilihat pada website www.hackathon.lime-innovation.id, maupun sosial media Instagram @idcamp, Facebook IDCamp Indosat Ooredoo, dan Twitter @idcamp_indosat.

Share
×
tekid
back to top