sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
Rabu, 08 Apr 2020 19:03 WIB

Ini daftar senjata beserta harganya di gim Valorant

Gim Valorant memiliki beragam senjata dengan kondisi yang masing-masing unik, berikut daftar senjata dan harganya.

Ini daftar senjata beserta harganya di gim Valorant
Source: Polygon

Valorant menjadi gim yang mencuri perhatian belakangan ini. Gim besutan Riot Games ini memasuki masa Closed Beta dan tengah dimainkan oleh youtuber dan streamer kenamaan, Shroud misalnya. Gim yang direncanakan rilis pada musim panas tahun ini mempertemukan dua tim beranggotakan lima orang untuk memperebutkan kemenangan dalam 24 ronde.

Memiliki kemiripan dengan gim CS:GO dan Overwatch, Valorant mengenalkan karakter Agentj dan senjata yang bisa digunakan untuk melumpuhkan lawan. Senjatanya pun cukup beragam dengan karakter dan keunikan tersendiri, mulai dari Melee, Sidearm, SMG, Riffle, Shotgun, Heavie dan Sniper. 

Berikut ini daftar senjata yang ada di gim Valorant. 

Rifles 

Senjata-senjata ini berharga setidaknya 2.700 Creds dan mereka dapat melumpuhkan musuh dalam satu kali tembakan tepat di kepala lawan. Masing-masing senapan memiliki keunggulan dan kelemahan sendiri. Gamer tentunya memiliki Riffle favorit masing-masing yang sesuai dengan karakternya.

- Bulldog 

Senjata otomatis ini memiliki mode burst rifle ketika Anda mengarahkan pandangan ke bawah. Senjata ini bekerja cukup baik dalam pertarungan, tapi tidak terlalu merusak dibanding senapan lainnya. Senjata ini dijual seharga 2.100 Creds. 

- Vandal

Ini menjadi senapan yang banyak disukai banyak pemain, yang memiliki damage-per-bullet tinggi dan damage falloff yang sangat kecil. Tentunya ini menjadikannya sebagai salah satu senjata paling efektif dan mematikan dalam permainan. Vandal dibanderol seharga 2.900 Creds. 

- Phantom

Senjata ini menembak lebih cepat dibanding Vandal, dan lebih mudah dikendalikan. Snejata ini beisa menjadi favorit banyak gamer. Ini dijual seharga 2.900 Creds. 

- Guardian 

Senjata ini dijual seharga 2.700 Creds, yang merupakan senapan semi-otomatis. Artinya senapan ini akan menembak sekali setiap Anda mengklik. Jadi Anda harus akurat dalam menembak, tetapi dampak kerusakannya cukup kecil. Guardian dijual seharga 2.700 Creds. 

- Marshall

Senapan penembak jitu ini cukup murah seharga 1.100 Creds dan efisien. Ini memungkinkan Anda melakukan satu tembakan ke kepala musuh, bahkan jika memiliki baju besi maka Anda akan cepat untuk menembak dan lari sehingga Anda bisa menembak lagi. 

- Operator

Senjata penembak jitu ini dikenal sebagai Op, yang dijual seharga 4.500 Creds. Operator menjadi salah satu tembakan membunuh jika Anda mengenai musuh di mana pun kecuali kaki, bahkan jika mereka memiliki baju besi. Pistol ini juga menjadi senjata yang paling mahal di gim Valorant. Ini menjadi salah satu senjata terbaik dalam permainan.

Source: Polygon

- Shorty 

Ini merupakan senapan laras ganda kecil seharga 200 Creds. Jika menggunakan dari dekat, Anda bisa melumpuhkan lawan dalam satu kali tembakan, namun senjata ini akan kurang efektif jika dipakai untuk berperang dari jarak jauh.

- Frenzy

Sebagai pistol otomatis, Frenzy bisa melakukan kerusakan rendah per peluru, tetapi merupakan satu-satunya pistol yang efektif melawan kerumunan dua atau tiga musuh. Ini dijual seharga 400 Creds. 

- Ghost 

Ghost bisa memiliki dampak kerusakan yang besar dengan tembakan yang tepat. Senjata ini juga memiliki kecepatan semburan peluru yang cukup tinggi. Namun, akurasinya tergolong buruk. Jika Anda yakin dengan bidikan Anda, ini menjadi pistol yang bagus untuk Anda saat kekurangan Creds, karena dijual seharga 500 Creds. 

- Sheriff

Pistol ini menembak secara perlahan tetapi merupakan one-shot kill jika Anda mengenai musuh di kepala. Ini dijual seharga 800 Creds. 

- Stinger

Dijual seharga 1.000 Creds, Stinger bisa melakukan kerusakan rendah dan tidak terlalu akurat. Namun, jika Anda menginginkan sesuatu yang murah dan dapat menembakkan banyak peluru, maka Stinger cocok menjadi pilihan Anda. 

- Spectre

Senjata ini mampu melakukan kerusakan yang baik, terutama dengan headshots dan akurat dalam jarak dekat. Spectre dijual seharga 1.600 Creds. 

- Bucky 

Senapan ini menembak sangat lambat tetapi daya rusaknya cukup tinggi. Senjata ini paling baik digunakan jika Anda berdekatan dengan pemain lawan. Ini dijual seharga 900 Creds. 

- Judge 

Judge merupakan senapan otomatis yang dapat menembak dengan sangat cepat. Senapan ini dijual seharga 1.500 Creds. 

- Ares 

Dibanderol seharga 1.700 Creds, ini bisa menjadi senapan pengganti jika Anda kekurangan uang. Pasalnya Ares bisa menembakkan banyak peluru. 

- Odin

Senapan ini bisa menembakkan banyak peluru dengan sangat cepat dan bisa menjadi salah satu senjata terbaik dalam permainan untuk mempertahankan bomb site. Ini dijual seharga 3.200 Creds.

Share
×
tekid
back to top