sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
Kamis, 09 Mar 2023 16:08 WIB

Ini cara ambil video layaknya profesional pakai smartphone

Dengan menggunakan Samsung Galaxy S23 Ultra 5G, kalian dapat mengambil video seperti profesional dengan mudah.

Ini cara ambil video layaknya profesional pakai smartphone

Membuat video saat ini merupakan sebuah hal yang semakin digemari oleh para pengguna internet. Bukan hanya membuat video untuk dibagikan di media sosial saja, namun cukup banyak juga yang membuat video untuk dibagikan di YouTube.

Saat ini, memang penggunaan kamera mirrorless atau kamera DSLR masih cukup populer untuk membuat sebuah video. Tapi, semakin dewasa ini, kamera di smartphone terus semakin canggih dan bisa dijadikan alternatif pengganti kedua perangkat tersebut.

Dari belasan smartphone yang ada di pasaran saat ini, Samsung menawarkan pengalaman kamera terbaik di smartphone melalui Galaxy S23 Ultra 5G. Soalnya, kamera yang ada di perangkat ini sangat mumpuni untuk mengambil gambar dengan hasil yang profesional.

Gimana tidak, Galaxy S23 Ultra 5G hadir dengan kamera utama 500MP dengan multi-directional PDAF, Laser AF, serta OIS. Lalu ada kamera kedua yang memiliki resolusi 10MP dengan fitur Dual Pixel PDAF, OIS, serta 10x optical zoom.

Dan gak ketinggalan, hadir juga kamera 10 MP telephoto yang juga hadir dengan teknologi Dual Pixel PDAF, OIS, serta 3x optical zoom.

Sedangkan untuk kemampuan videonya sendiri, Samsung menawarkan pilihan resolusi 8K 30 fps, 4K 30/60 fps, 1080p 30/60/240fps, serta mode slow motion 1080p 960fps. Tentunya dengan pilihan resolusi ini, pengguna bisa menghasilkan video di kualitas yang mereka inginkan.

Hasil perekamannya juga sangat bening dan dapat dikontrol dengan baik. Soalnya, Samsung juga menawarkan mode profesional, dimana kita dapat menentukan fokus, ISO, aperture, dan lainnya sesuai dengan kebutuhan.

Tak ketinggalan, mereka juga memiliki transisi antar lensa yang sangat smooth, sehingga pengguna dapat dengan mudah berpindah dari satu lensa ke lensa lain tanpa gangguan. Sudah gitu, ada juga dukungan HDR10+ dan Gyro yang sangat canggih, sehingga dapat meminimalisir getaran yang membuat hasil video sangat smooth.

Berikut ini contoh hasil video yang kami ambil menggunakan Samsung Galaxy  S23 Ultra 5G:

 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by @tekidreview

 

Jadi, tunggu apa lagi! Abadikan momen epik kalian dengan membeli Galaxy S23 Ultra 5G yang dibanderol seharga Rp19.999.000 untuk varian 12GB/256GB, Rp21.999.000 untuk varian 12GB/512GB, dan Rp25.999.000 untuk varian 12GB/1TB.

Informasi lebih lanjut tentang Galaxy S23 Series 5G bisa dilihat di www.samsung.com/id dan Samsung Newsroom.

Editor
Share
×
tekid
back to top