sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
Minggu, 10 Mar 2019 12:21 WIB

Ini bocoran paten kontroler gim besutan Google

Kontroler yang dipatenkan oleh Google nampaknya akan sama seperti kontroler konsol lain, dengan tambahan tombol Google Assistant.

Ini bocoran paten kontroler gim besutan Google
Google (9to5google)

Google belakangan ini diketahui sedang menggarap sebuah konsol gim khusus streaming. Konsol tersebut akan ditenagai oleh Chromecast, dan akan menggunakan layanan streaming gim khusus milik mereka.

Belakangan ini, beredar sebuah gambar yang diduga paten kontroler untuk konsol Google. Dalam gambar paten tersebut, terlihat bahwa perusahaan yang kini ada di bawah Alphabet tersebut menempatkan beberapa tombol yang mirip dengan kontroler lainnya.

Di bagian depan terdapat empat tombol utama di sebelah kanan, seperti di kontroler konsol lainnya. Kemudian ada juga tombol arah di sebelah kiri kontroler. Tak ketinggalan, ada juga dua joystick di bagian bawah.

Kontroler ini juga memiliki tombol back, tombol home, serta tombol Google Assistant. Tombol ini sama persis seperti perangkat Google lain, yang berjalan di sistem operasi Android.

Sedangkan di bagian belakang kontroler terdapat dua tombol ‘shoulder’ dan dua tombol ‘trigger’. Sekali lagi, kontroler ini sangat terlihat seperti kontroler konsol pada umumnya, seperti dilaporkan The Verge (10/3/2019).

Tak ketinggalan, ada juga sistem notifikasi untuk pengontrol yang memberitahu pemain saat Game Now tersedia. Ada juga sistem notifikasi pengguna telah menerima undangan, peluang status di papan peringkat, atau permintaan obrolan dari pemain lain.

Sekadar informasi, akhir bulan ini Google dikabarkan akan menjadi tuan rumah acara misterius selama Game Developers Conference. Beberapa pihak mengatakan bahwa mereka akan melakukan perkenalan secara resmi Project Stream, yang merupakan proyek streaming gim milik mereka.

Sayang, hingga saat ini pihak Google masih belum memberikan keterangan lebih lanjut mengenai rumor tersebut.

Share
×
tekid
back to top