sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
Jumat, 16 Apr 2021 15:16 WIB

Huawei Band 6 hadir dengan layar besar, berikut harganya

Huawei Band 6 akan resmi diluncurkan di Indonesia pada malam ini (16/4), dengan layar 148% lebih besar dari pendahulunya.

Huawei Band 6 hadir dengan layar besar, berikut harganya

Huawei hari ini (16/4) akan meresmikan generasi terbaru dari smartband, yakni Huawei Band 6. Perangkat ini mengusung layar Full View berukuran 1,47 inci, 148% lebih besar dari pendahulunya. Band 6 juga diklaim merupakan layar smartband terbesar yang pernah ada, dengan rasio screen-to-body 64%

Selain desain tampilan yang lebih besar, Band 6 juga mengusung layar AMOLED yang membuat tampilan waktu lebih jelas. Sebagai generasi terbaru, Huawei meningkatkan mode olah raga dan fitur kesehatan dalam smartband ini. Terdapat 96 mode olahraga, dengan 11 mode profesional, seperti running, swimming, jump ropes, dan walking.

Smartband kini memiliki fungsi utama dalam mencatat kesehatan penggunanya. Demikian dengan Band 6 yang memiliki fitur kesehatan lengkap, di antaranya pengukur detak jantung, kadar oksigen dalam darah (SpO2), siklus fisiologis wanita, serta data tidur pengguna (TruSleep 2.0). Uniknya, TruSleep 2.0 ini tidak hanya mengurur data tidur, tapi juga dapat menginformasikan kualitas tidur.

“Jadi ketika TruSleep teraktivasi ketika kita beristirahat, maka TruSleep ini akan otomatis mendeteksi aktivitas tidur, siang, sore, atau malam.uniknya, TruSleep ini bisa membaca kualitas tidurnya bukan kapannya. Apakah kita masuk ke deep sleep kah atau kita hanya masuk ke REM sleep kah, atau cuma tidur ayam. Itu kualitasnya terbaca di Band 6 dan dianalisis oleh Huawei Health, sehingga kualitas tidur pengguna Band 6 dapat diketahui,” kata Eddy Supartono selaku Training Director Huawei Consumer Business Group Indonesia.

Fitur kesehatan yang disebutkan di atas dapat memantau dan mengukur kesehatan pengguna secara real-time selama 24 jam penggunaan. Informasi catatan kesehatan juga bisa dieskplor lebih lanjut melalui aplikasi Huawei Health, seperti yang disebutkan Eddy. 

Eddy menambahkan, Band 6 kali ini tidak hanya memiliki daya tahan baterai selama 2 minggu, namun juga pengisian daya yang cepat. Hanya dengan pengisian 5 menit, perangkat dapat bertahan selama dua hari pemakaian.

Harga dan ketersediaan

Huawei Band 6 tersedia dalam empat varian warna, yaitu  Graphite Black, Amber Sunrise, Sakura Pink, dan Forest Green. Pembelian selama periode launching - 16-21 April, akan menerima potongan harga sebesar Rp200.000, dari harga normal Rp699.000. Promo tersedia di official store e-commerce Shopee, Lazada, JD.ID, dan Blibli.

Untuk mendapatkan potongan harga Rp200.000, konsumen perlu melakukan add to cart Band 6 terlebih dahulu dan mendapatkan voucher senilai Rp20.000. Baru pada 22 April hingga 5 Mei, produk bisa checkout dengan harga Rp499.000, ditambah voucher Rp20 ribu yang bisa digunakan pada transaksi tersebut.

Tag
Share
×
tekid
back to top