sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
Jumat, 21 Agst 2020 11:20 WIB

Huawei dilaporkan akan luncurkan ponsel dengan HarmonyOS akhir tahun ini

HarmonyOS kemungkinan besar akan memulai debutnya di perangkat smartphone. Pasalnya Huawei dilaporkan akan meluncurkan smartphone dengan HarmonyOS di akhir tahun ini.

Huawei dilaporkan akan luncurkan ponsel dengan HarmonyOS akhir tahun ini
Source: Gizmochina

Huawei kabarnya akan segera meluncurkan update sistem operasi miliknya sendiri yang dikenal dengan HarmonyOS. Menariknya, sistem operasi ini akan digunakan pada berbagai perangkat, termasuk smartphone. Ini bisa menjadi debut perdana HarmonyOS di perangkat smartphone

Sebagaimana diketahui, saat ini Huawei tidak lagi bisa menggunakan layanan Google lantaran Entity List yang masih berlaku sampai saat ini. Karena hal itu, sekalipun Huawei masih bisa menggunakan sistem operasi Android, layanan inti Google seperti email, peta, dan sejumlah layanan lainnya tidak dapat digunakan. Kala itu, HarmonyOS diperkirakan akan menjadi sistem operasi pengganti di smartphone. Namun, hal itu belum terjadi sampai saat ini. 

Seorang analis yang disebut-sebut dekat dengan Huawei, Ma Jihua mengatakan bahwa Huawei kemungkinan akan meluncurkan versi HarmonyOS untuk smartphone pada akhir tahun ini. Di saat yang sama, perusahaan asal Tiongkok itu akan memperkenalkan smartphone pertama dengan sistem operasi itu. 

Dilansir dari Gizchina (21/8), Huawei diduga kuat akan membagikan detail mengenai rencana tersebut pada Huawei Developers Conference 2020. Acara itu rencananya akan berlangsung pada 10 hingga 12 September tahun ini. Tidak hanya di smartphone, sistem operasi ini juga akan berjalan di perangkat smartwatch, PC dan tablet. 

Untuk diketahui, beberapa waktu lalu, lisensi sementara yang diberikan pada Huawei sudah berakhir. Hal ini membuat smartphone Huawei tidak akan lagi mendapatkan update Android. Belum lagi dengan kendala hardware yang kabarnya kian menipis. Kendati begitu, Huawei memastikan bahwa perangkat yang sudah kadung meluncur sampai sebelum lisensi itu berakhir akan tetap mendapatkan update Android. 

Kemungkinan karena beberapa hal tersebut, Huawei akhirnya memutuskan untuk meluncurkan smartphone dengan sistem operasi HarmonyOS. Kendati begitu, ini baru rumor. Belum ada tanggapan resmi yang diberikan Huawei terkait isu ini. 

Share
×
tekid
back to top