sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
Senin, 25 Jul 2022 09:28 WIB

Honor rilis MagicBook 14 dengan AMD Ryzen 6000

Honor baru saja meluncurkan laptop terbaru mereka. Perangkat ini adalah MagicBook 14 dengan prosesor AMD Ryzen 6000.

Honor rilis MagicBook 14 dengan AMD Ryzen 6000

Belum lama ini Honor mengadakan acara peluncuran produk baru mereka di Tiongkok. Perusahaan ini meluncurkan beberapa produk, termasuk Honor X40i, Honor Tablet 8, serta televisi pintar (smart TV) X3 dan X3i. Bersamaan dengan produk-produk tersebut, Honor juga memperbarui laptop MagicBook 14 edisi AMD yang populer ke platform mobile AMD Ryzen 6000 terbaru.

Laptop tersebut hadir dengan panel layar berteknologi IPS 14 inci yang menawarkan resolusi 2K (2160 x 1440 piksel). Layar ini memiliki kecerahan maksimal hingga 300 nit serta contrast ratio 1.500:1. Selain itu, layar tersebut juga memegang sertifikasi TUV Rheinland low blue light demi kenyamanan mata.

Dilansir dari Gizmochina (25/7), baterai yang ada di dalam laptop itu memiliki kapasitas 75 Wh. Baterai ini memiliki sistem pengisian cepat (fast charging) yang dapat mengisi dari 0 hingga 100% dalam tempo 1 jam 20 menit.

Laptop Honor MagicBook 14 2022 dapat memiliki konfigurasi CPU Ryzen 5 6600H atau Ryzen 7 6800H bersama dengan dua APU Zen 3+, yaitu grafis 660M atau Radeon 680 M. Sistem operasi yang digunakan dalam perangkat ini adalah Windows 11, beserta dengan RAM 16 GB dan penyimpanan sebesar 512 GB bertipe SSD.

Laptop versi AMD Ryzen 5 6600H tersedia dengan banderol harga 5.199 yuan (Rp11,5 juta), sedangkan model Ryzen 7 6800H dihargai dengan 5.699 yuan (12,6 juta). Perangkat komputasi ini tersedia untuk dibeli di situs web Honor, dan e-commerce lainnya.

Share
×
tekid
back to top