sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
Rabu, 21 Des 2022 08:50 WIB

GPD umumkan konsol gim handheld terkecil dengan APU AMD 6800

GPD telah mengumumkan konsol gim handheld bernama Win 4 Windows dengan APU AMD Ryzen 6800U. Ini diklaim sebagai konsol handheld terkecil.

GPD umumkan konsol gim handheld terkecil dengan APU AMD 6800

Perusahaan asal Tiongkok GPD meluncurkan konsol gim handheld Win 4 Windows untuk pasar global. Setelah mengalami banyak penundaan, merek tersebut akhirnya membuat konsol gim handheld ini tersedia untuk dibeli secara global. Perusahaan mengklaim bahwa GPD Win 4 adalah konsol handheld terkecil yang ditenagai oleh APU AMD Ryzen 6800.

GPD Win 4 dijual dengan harga mulai dari USD799 (Rp12,4 juta) untuk RAM 16 GB dan konfigurasi penyimpanan 512 GB. RAM 32 GB yang lebih premium dan konfigurasi penyimpanan 2 TB ditawarkan dengan harga USD1.200 (Rp18,7 juta).

Dilansir dari Gizmochina (21/12), semua konfigurasi, serta docking station dan modul LTE untuk Win 4 akan mulai dikirimkan pada Maret 2023.

GPD Win 4 menampilkan layar Full HD (1920 x 1080 piksel) berukuran 6 inci dengan aspect ratio 16:9. Produk ini ditenagai oleh APU AMD Ryzen 7 6800U dengan GPU Radeon 680M onboard. Pengguna juga dapat menyambungkan eGPU ke konsol ini melalui port USB-C jika mereka membutuhkan lebih banyak daya grafis.

Konsol gim handheld tersebut akan tersedia dengan RAM LPDDR5 yang mendukung kecepatan hingga 6.400 MT/s dengan kapasitas hingga 32 GB dan SSD PCIe NVMe 2 TB. Jika pengguna tidak ingin menggunakan tombol fisik, GPD Win 4 juga memiliki “optical finger navigation”, yang pada dasarnya adalah touchpad yang dirancang untuk perangkat handheld yang lebih kecil. Jika pengguna menggeser layar ke atas, konsol ini juga memiliki keyboard bawaan di bawahnya.

Share
×
tekid
back to top